SuaraJatim.id - Topik pindah agama dari Islam ke agama lain menarik diperhatikan. Salah satunya karena Indonesia mempunyai agama mayoritas Islam. Banyak artis pindah agama, terakhir tokoh sekaligus anak Proklamator Soekarno, Sukmawati Soekarnoputri murtad. Tapi apa itu murtad?
Menurut buku berjudul Murtad Menurut Perundangan Islam oleh Arieff Salleh Rosman, murtad dalam Bahasa Arab diartikan sebagai 'kembali berbalik ke belakang'.
Sementara itu, pengertian murtad menurut syariat ialah seorang muslim yang menjadi kafir setelah keislamannya, tanpa ada paksaan, dalam usia tamyiiz (sudah mampu memilah dan memilih perkara, antara yang baik dari yang buruk) serta berakal sehat.
Secara etimologi, murtad dimaknai para ahli fikih sebagai al-ruj ` `an al-islm (berbalik dari Islam). Sedangkan secara terminologis, murtad diartikan Abdurraman al-Juzair atau dalam al-Fiqh `al alMadhhib al-Arba`a, yakni sebagai orang Islam yang memilih menjadi kafir setelah sebelumnya mengucapkan dua kalimat syahadat dan menjalankan syariat Islam. Kemurtadan itu diungkapkan secara jelas (shar), misalnya, “usyriku bi Allah” (saya menyekutukan Allah).
Artis murtad
1. Asmirandah
Asmirandah menikah dengan Jonas Rivanno pada 17 Oktober 2013. Saat itu, memang keduanya telah menjalani pacaran beda agama selama beberapa tahun.
Pernikahan digelar dengan akad nikah secara Islam dan Jonas Rivanno dikabarkan menjadi mualaf. Namun, pada 7 November 2013, pernikahan tersebut dibatalkan atas permintaan Asmirandah.
Selang satu bulan, tepatnya pada 22 Desember 2013, Jonas dan Asmirandah kembali menikah dengan pemberkatan setelah Asmirandah menjadi pengikut Kristus.
Baca Juga: Sukmawati Soekarnoputri Pindah Agama, Bagaimana Penjelasannya
2. Ovi Sovianti
Mantan personil Duo Serigala Ovi Sovianti menikah secara Islam dengan Franky Roring pada tahun 2018. Franky saat itu menjadi mualaf untuk menikah dengan Ovi.
Namun, tak lama kemudian, Franky kembali memeluk agama Kristen dan Ovi juga mengikuti sang suami. Franky sendiri mengaku tidak pernah mengajari istrinya ajaran agama Kristen.
Dalam kanal Youtube Hidup Untuk Bersaksi, Ovi mengungkapkan alasannya pindah agama karena ia bermimpi bertemu dengan Tuhan Yesus hingga tiga kali setelah meminta petunjuk sebelum tidur. Dari situ, Ovi mulai yakin untuk menjadi seorang Kristiani.
3. Mezty Mez
Mezty Mez diketahui berpindah agama dari Islam ke Kristen sejak tahun 2018. Saat itu, artis bernama lengkap Meistika Senichaksana ini masih berpacaran dengan Gerald Yohanes. Mezty dan Gerald kemudian menikah pada Februari 2020.
Berita Terkait
-
Bahas Pindah Agama Jika Menikah, Respons Jennifer Coppen Tuai Perdebatan!
-
Acha Septriasa Dicurigai Bakal Pindah Agama Gara-Gara Unggah Video ini
-
Jejak Fandy Christian dan Jonas Rivanno: Balik ke Kristen Usai Mualaf, Satu Sempat Tersangka
-
Peluk Kristen, Kenapa Perceraian Dahlia Poland-Fandy Christian Digelar di Pengadilan Agama?
-
Bukan Dahlia Poland, Ternyata Fandy Christian yang Pindah Agama saat Menikah
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Duit Ludes Main Trading, Pria di Magetan Buat Laporan Curanmor Palsu Gara-gara Takut Istri
-
5 Fakta Pencabulan Bocah 4 Tahun di Sumenep, Pelakunya Pelajar MTs
-
41 Rumah Warga Tulungagung Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
-
Kronologi Janda Dua Anak Terjun ke Sungai Brantas Blitar, Diduga Depresi
-
Hadiri Peresmian 166 Sekolah Rakyat oleh Presiden Prabowo, Gubernur Khofifah:SR Jatim Terbanyak