SuaraJatim.id - Warga Dusun Kedungkampil Desa Kedungsolo Kecamatan Porong Sidoarjo geger. Mereka menggebuki ramai-ramai seorang pria bernama Dicky Setiawan.
Dicky sediri merupakan warga Candi Sidoarjo. Ia diduga menganiaya R (3) anak tirinya hingga nyawanya melayang. Aksi massa itu bermula dari kabar kalau R, putri Wiwik Agustin meninggal dunia, Senin (01/11/2021).
Saat jenazah dimandikan selepas Maghrib, keluarga dan warga dusun itu curiga sebab jenazah bocah tiga tahun itu banyak ditemukan lebam-lebam. Warga kemudian melaporkannya ke kepolisian.
"Saya curiga jenazah korban ada kejanggalan. Terlihat saat dimandikan, mata korban tidak terpejam," kata warga setempat bernama Ahmad, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Baca Juga: Mencari Ikan, Tanpa Sengaja Warga Sidoarjo Temukan Mortir Tersangkut Jala
"Setelah kain kebaya itu dibuka keseluruhan tubuh korban banyak luka memar dan bekas sulutan rokok. Dan di bagian kepala tertutup rambut, juga terdapat luka," ucap Ahmad warga setempat.
Di sisi lain, warga sempat menanyakan surat hasil visum kepada ayah tirinya tersebut. Namun Dicky berkelit bahwa surat visum dari RSUD Sidoarjo keluar besok pagi.
Warga pun murka dengan jawaban Dicky. Mereka kemudian marah lantas menghujani bogeman mentah ke arah terduga pelaku yang sudah diamankan oleh aparat.
"yah korban ini berkelit, warga pun akhirnya geram dengan pelaku," kata Ahmad.
Di depan warga, Dicky berkelit bahwa korban sempat jatuh di kamar mandi, kemudian dibawa ke RSUD Sidoarjo, namun nyawanya sudah tak tertolong.
Baca Juga: TPA Jabon Sidoarjo Overload, Puluhan Truk Pengangkut Sampah Antre
Sementara, Kapolsek Porong, Kompol Rochsulullah membenarkan kejadian tersebut. Terduga pelaku saat ini sudah diamankan polisi dan diserahkan ke Mapolsek Candi.
Berita Terkait
-
Banjir Rendam Ratusan Rumah di Sidoarjo
-
PSIM Yogyakarta Selangkah Lagi Promosi ke Liga 1 Musim Depan
-
Dukung Pertandingan Timnas U-20, Waskita Karya Selesaikan Renovasi Stadion Gelora Delta Sidoarjo Sesuai Standar FIFA
-
Hasil Timnas Indonesia U-20 vs Suriah: Garuda Muda Keok Tanpa Bisa Cetak Gol
-
Menteri KKP Ungkap Laut Sidoarjo Berstatus HGB Luasnya 437,5 Hektare, Dikuasai 2 Perusahaan Ini
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Gubernur Khofifah Komitmen Bangun Moderasi Beragama Diajarkan Sejak Dini, Jaga Sinergi dengan BNPT
-
Puluhan Mantan Karyawan yang Ijazahnya Ditahan Resmi Lapor Polisi
-
Layanan Wealth Management BRI Diakui Dunia, Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kronologi Kebakaran Rumah di Tegalsari Surabaya, 2 Orang Meninggal Dunia
-
Khofifah Bahas Kerja Sama Pendidikan hingga Energi Terbarukan dengan Delegasi Tomsk Rusia