SuaraJatim.id - Prosesi ijab kabul, mempelai wanita biasanya meminta izin kepada wali yang telah ditunjuk untuk diwalikan. Namun, karena momen yang begitu sakral, tak jarang membuat pengantin wanita merasa gugup.
Dalam Islam, salah satu faktor utama dalam pernikahan adalah wali, yakni orang yang akan menikahkan mempelai perempuan. Dilansir dari beberapa sumber, keberadaan wali adalah mutlak (harus ada). Jika tidak ada wali, maka dianggap tidak ada pernikahan.
Dalam hal ini, para ulama sepakat, orang yang paling berhak menjadi wali adalah ayah si perempuan. Namun, bila tidak ada ayah yang disebabkan meninggal dunia (wafat), maka walinya adalah dari kerabat si mempelai perempuan dari pihak laki-laki.
Momen kocak akibat gugup saat ijab kabul juga dialami oleh pengantin perempuan ini. Saking gugupnya, sampai salah menyebut calon suaminya dan justru menyebut nama calon mertuanya.
Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok tsr616, terlihat momen haru saat pengantin perempuan meminta izin untuk dinikahkan kepada walinya.
Kamera pun menyorot beberapa orang yang terlihat haru dan mengusap air mata. Namun, momen haru tersebut berubah menjadi tawa seketika. Hal itu lantaran si pengantin wanita salah menyebut nama calon suaminya.
"Assalamualaikum bapak dan ibu pada saat ini saya memohon izin mohon restu, mohon dinikahkan, di walikan dengan kekasih saya yang bernama Selamet Wiyono," ujar pengantin wanita tersebut yang kemudian sadar jika dia salah menyebutkan nama.
Rupanya, Selamet Wiyono sendiri merupakan nama ayah dari mempelai laki-laki, atau calon mertua si perempuan. Dia pun langsung meralat ucapannya. Orang-orang yang ada di sekitar acara pun tidak kuat menahan tawa.
"eh maaf Fery Yuwono bin Selamet Wiyono dengan maskawin yang berupa perhiasan emas 20 gram di bayar tunai," ujarnya sembari menahan tawa.
Baca Juga: Viral Pengantin Kirim Gaun Seragam ke Semua Tamu, Warganet: Amplopnya Bukan 50K
Sontak saja, unggahan yang sudah dilihat oleh 2,1 juta pengguna itu pun banjir komentar dari warganet. Tak sedikit yang meninggalkan komentar bernada lucu.
"suaminya : lah kok bapak gue," ujar kohle***
"malah mau ngawinin bapaknya," imbuh arie***
"calon ibu mertuanya jd ketar ketir," ucap astri***
"humorrr bangett njirr hahahaha," kata Jona***
"aku melu guyu mbak," ujar gond***
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Kisah Ibnu, Santri Ponpes Al Khoziny Sidoarjo yang Dikira Hilang Ternyata Selamat
-
Khofifah Tegaskan Profesionalisme Tim DVI dalam Identifikasi Korban Mushalla Ponpes Al Khoziny
-
3 Kunci Utama Untuk Dapatkan DANA Kaget Secepat Kilat di Malam Minggu
-
BRI Tegaskan Komitmen Dukung Asta Cita Lewat Akselerasi KPR FLPP
-
DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu