SuaraJatim.id - Kepala Bidang Keperawatan RS Kertosono Kabupaten Nganjuk Slamet membenarkan masih merawat tiga orang rujukan korban kecelakaan di Jalan Tol Jombang, Kamis (04/11/2021).
Satu dari tiga orang itu masih balita, yakni anak Vanessa yang bernama Gala Sky Andriansyah. Gala selamat dalam peristiwa maut yang merenggut nyawa kedua orangtuanya.
"Iya. Ini juga masih menunggu laporan dari dokter jaga," kata Slamet, seperti dikutip dari Antara.
Sementara itu, Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk Iptu Sugino mengatakan kecelakaan itu masuk wilayah Jombang. "Kalau secara lokasi kejadian, di Jombang itu," kata Iptu Sugino.
Kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah (Bibi) itu terjadi di Tol Jombang tepatnya di KM 672+400A. Sementara tiga orang lagi, dua penumpang (1 balita anak Vanessa) dan satu sopir masih dirawat di RS Kertosono.
Sebelum kejadian tersebut, Vanessa sempat mendokumentasikan dirinya bersama anaknya dalam sebuah perjalanan dan diposting di akun instagram @vanessaangelofficial.
Dalam akun instagram @vanessaangelofficial, Vanessa mengunggah story berupa video suasana perjalanan di sebuah jalan tol. Dalam video itu Vanessa memakai fitur instagram berupa pertanyaan yang biasa diajukan pemilik akun dan bisa di jawab followernya. Vanessa menuliskan "Ada yang bisa tebak aku mau kemana?".
Video itu diunggah Vanessa dalam akun instagramnya, yang diperkirakan diposting Vanessa pada pukul 08.00 WIB, Kamis (4/11).
Sebelumnya, kecelakaan tragis yang menimpa artis Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah (Bibi). Lokasi persisnya di Tol Jombang KM 672+400A arah Surabaya, pukul 12.36 WIB, Kamis (04/11/2021).
Baca Juga: Masih Tak Percaya Vanessa Angel Meninggal, Nikita Mirzani Menangis
Sebelum peristiwa nahas itu terjadi, Vanessa sempat mengunggah perjalanannya di Instagram Storynya. Namun selang beberapa lama kabar kecelakaan itu terjadi.
Kasat PJR Tol Jombang-Mojokerto AKBP Dwi Sumrahadi memastikan ada lima orang di dalam mobil Pajero Sport yang dinaikin korban.
Kelima korban itu, kata dia, dua korban meninggal Vanessa Angel dan Febri Andriansyah. Ada balita selamat sedang di rawat di RS Kertosono.
"Satu lagi perempuan atas nama Siska Lorenza. Terus satu sopirnya selamat. Fix dipastikan kecelakaan tunggal," kata AKBP Dwi saat dihubungi, Kamis (04/11/2021).
AKBP Dwi juga menjelaskan kalau kendaraan tersebut menghantam beton pembatas jalan tol arah Surabaya. Kendaraan melaju ke arah Surabaya.
"Cuaca cerah, jalanan lancar. Diduga sopir mengantuk, trus menabrak beton," katanya menambahkan.
Tag
Berita Terkait
-
Masih Tak Percaya Vanessa Angel Meninggal, Nikita Mirzani Menangis
-
Pernah Dicurhati Bibi Ardiansyah Cinta Mati ke Vanessa Angel, Denny Sumargo Berduka
-
Selamat dari Kecelakaan, Anak Vanessa Angel Jalani CT Scan di RSUD Kertosono Nganjuk
-
5 Fakta Kecelakaan Vanessa Angel Hingga Meninggal Dunia, Sebelumnya Melakukan Ini
-
Kondisi Anak Vanessa Angel Usai Selamat dari Kecelakaan Maut
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar