SuaraJatim.id - Kematian anak gajah bernama Dumbo di Kebun Binatang Surabaya (KBS) diusut Polda Jatim melalui Unit I Subdit IV/Tipidter Ditreskrimsus.
Polisi melakukan konfirmasi terkait kabar meninggalnya Gajah dan Orangutan pada Sabtu (18/12/2021).
Seperti diwartakan Timesindonesia.co.id, tim Polda Jatim ditemui oleh Human Resource General Affair KBS, Rika. Polisi memastikan kabar kematian gajah berusia 2,5 tahun tersebut.
Berdasar hasil konfirmasi itu, diketahui gajah Dumbo mati pada Jumat pagi. Sebelumnya dikatakan tidak ada tanda sakit bahkan riwayat penyakit bawaan gajah yang diberi nama oleh Menteri Sosial Tri Rismaharini (Risma) itu.
Sementara informasi terkait satwa jenis Orangutan yang juga mati bersamaan dengan gajah Dumbo tidak dibenarkan oleh Rika. Pihak KBS meminta seluruh pihak agar menunggu keluarnya hasil autopsi.
Polda Jatim memastikan pihak Kebun Binatang Surabaya akan menggelar konferensi pers pada Rabu (22/12/2021) terkait kabar meninggalnya gajah Dumbo dan satwa orangutan.
Seperti diberitakan, anak gajah bernama Dumbo, koleksi Perusahaan Daerah Taman Satwa (PDTS) Kebun Binatang Surabaya (KBS) mati.
Melalui Humas KBS, Agus Supangkat, saat diwawancarai awak media di lokasi, Sabtu (18/12/2021) sore. Dia menjelaskan jika kematian Dumbo tak sampai hitungan Minggu.
"Belum lama, masih beberapa hari yang lalu. Ya sekitar itu, dua hari yang lalu ya. Bukan (kemarin)," ujarnya.
Baca Juga: Warga Surabaya Dibacok OTK Tidak Jauh dari Kantor Polisi
Meskipun demikian, Agus belum mau menjelaskan secara terperinci perihal kematian anak Gajah yang berusia 2,5 tahun tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
CEK FAKTA: WNI Jadi Tentara AS Klaim Bayar Ratusan Juta Masuk TNI, Benarkah?
-
5 Fakta Kerangka Manusia di Sampang, Forensik Temukan Tulang Baru di Lubang Galian
-
Pria Gaek di Gresik Diringkus Polisi, Cabuli Siswi SD di Pos Kamling
-
Apa Spesifikasi Pesawat Latih TNI AL Jatuh di Bandara Juanda? Sempat Lapor Pendaratan Darurat
-
9 Penerbangan Dialihkan Akibat Pesawat Latih TNI AL Crash di Bandara Juanda