Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Kamis, 30 Desember 2021 | 19:42 WIB
Persatuan dukun Banyuwangi bakal gelar ritual untuk Timnas Indonesia [Foto tangkapan layar Instagram]

SuaraJatim.id - Timnas Indoensia dibantai Thailand 0-4 dalam laga leg pertama Final Piala AFF 2020. Hasil ini akan membuat timnas menjadi berat di final leg kedua nanti.

Nah, melihat perjuangan timnas sangat berat di leg kedua nanti, sebagai orang Indonesia apapun akan dilakukan untuk mendukung tim kebanggaannya tersebut.

Seperti yang dilakukan sekumpulan dukun di Banyuwangi ini. Para dukun yang tergabung dalam Persatuan Dukun Nusantara (Perdunu) akan menggelar ritual untuk mendukung tim nasional.

Para dukun ini akan berkumpul di Pasar Kecamatan Tegalsari, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur ( Jatim ). Mereka akan menggelar ritual khusus agar Timnas Indonesia bisa keluar sebagai juara melawan Thailand di Piala AFF 2020.

Baca Juga: Kendarai Motor Saat Mabuk Tuak, Pria Ini Tewas Setelah Tabrak Tiang Beton

Rencana para dukun ngumpul ini ramai di media sosial Instagram. Salah satunya diunggah akun @kabarriauterkini. Akun tersebut mengunggah informasi tersebut.

Akun tersebut mengutip pemberitaan media lokal setempat dimana Ketua Perdunu Abdul Fatah Hasan mengatakan jika dirinya dan dukun lainnya membuat sebuah ritual khusus yang dinamakan Samar Wulu.

Fatah menuturkan jika doa bersama untuk Timnas Indonesia pun digelar. Doa bersama tersebut dilakukan setelah salat Magrib dan dibuka untuk seluruh anggota Perdunu meski dalam siaran langsung secara daring.

Unggahan ini sontak ramai dikomentari warganet.

"adu mekanik...," demikian tulis akun @putunembahkromoka***

Baca Juga: Naik Motor Oleng, Begini Akhir Tragis Pria Mabuk di Banyuwangi Ini

"Salah doa sepertinya nih," akun @ikhwan.ahm*** menulis komentar seperti itu.

"Pantesan aja kalah anjimeeee udah enak enak dikasih menang sama yang diatas malah pake cara yg musyrik," akun @tetsudo_photog*** menulis komentar panjang.

Load More