SuaraJatim.id - Tubagus Joddy dijadwalkan menjalani sidang perdana kasus kecelakaan yang menewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, pada 27 Januari 2022 di Pengadilan Negeri Jombang.
Humas PN (Pengadilan Negeri) Jombang Muhammad Ruduansyah mengatakan berkas perkara Tubagus Joddy telah diterimanya dari kejaksaan.
"Benar, kami sudah menerima pelimpahan berkas perkara dari Kejaksaan pada Kamis kemarin (pekan lalu). Selanjutnya, kami menyusun jadwal dan majelis hakim yang akan menyidangkan kasus ini," ujar Riduansyah, mengutip dari beritajatim.com, Jumat (21/1/2022).
Sidang perdana sopir Vanessa Angel pada Kamis 27 Januari pekan depan, akan dipimpin Bambang Setiawan SH MH selaku ketua majelis hakim dan Joni Mauludin Saputra SH selaku anggota.
Riduansyah menambahkan ada empat dakwaan yang ditujukan kepada Tubagus Joddy. Meliputi, Pasal 311 Ayat 5 dan ayat 3 UU RI Nomor 22 tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan Raya. Atau Pasal 310 ayat 4 dan ayat 3 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tentang Lalu Lintas Angkutan Jalan Raya.
Sebelumnya, artis Vanesza Adzania alias Vanessa Angel (27) dan suaminya Febri Andriansyah alias Bibi (31) tewas dalam kecelakaan tunggal di KM 672+400A Astra Tol Jombang Mojokerto (Jomo) pada Kamis (4/11/2021) sekitar pukul 12.30 WIB.
Mobil sport warna putih itu dikemudikan Tubagus Muhammad Joddy (24), warga Kelurahan Bubulak, Kecamatan Bogor Barat, Bogor. Vanessa Angel dalam perjalanan dari Jakarta ke Surabaya bersama putranya, Gala Sky Andriansyah (1 tahun 7 bulan) dan pengasuh Gala, Siska Lorensa (21), warga Cililin, Bandung Barat.
Gala selamat dengan luka di mata kiri dan lecet di dahi kanan. Tubagus Joddy hanya mengeluh nyeri pada pinggul. Sedangkan Siska menderita luka pada tangan, serta dua jari dan dua giginya patah. Dalam kecelakaan tersebut Tubagus ditetapkan menjadi tersangka.
Baca Juga: Dibully Gegara Komentari Fuji, Cara Kiky Saputri Balas Haters Bikin Ngakak
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun