SuaraJatim.id - Hadist Shahih, Hasan, dan Dlaiif merupakan macam-macam hadist. Sebagai sumber hukum ajaran agama Islam, umat Islam harus bisa memilah macam-macam hadist yang ada. Agar tidak ada keraguan terhadap suatu hukum yang berpedoman pada hadist. Berikut penjelasan mengenai kualitas hadist.
Pada zaman Rasulullah SAW, Hadist masih belum ditulis dan dibukukan, masih dalam bentuk hafalan. Karena memang, dahulu sahabat lagsung menggali hukum dari Rasulullah SAW. Baru setelah wafatnya Rasulullah SAW, mulailaih ditulis, hadist yang dihafalkan oleh para sahabat.
Seiring perkembangannya, bermuculan hadist palsu yang tidak bersumber dari Rasulullah SAW. Namun, ditulis seolah-olah bersumber atau bersanad dari Rasulullah SAW.
Maka dari itu, beberapa ulama yang ahli dalam ilmu hadist akan meneliti dengan ketat sanad dan matannya. Agar hadist palsu tidak menjadi sumber rujukan umat Islam.
Melansir dari YouTube channel Ruang Temu, Kamis (27/1/2022). Berdasar kualitasnya, hadist dikelompokkan ke dalam tiga kategori yaitu hadist shahih, hasan, dan dla’if. Berikut penjelasan mengenai ketiga hadist tersebut:
1. Hadist Shahih
Secara etiomologi hadist shahih berasal dari Bahasa Arab yang mempunyai arti sehat. Secara terminologi, hadis shahih merupakan hadis yang bersambung sanadnya, serta perawi hadistnya adil dan dhabith, pula tidak ada syadz dan illat di dalamnya.
Dengan artian, hadist shahih akan mempunyai sanad yang bersambung kepada Rasulullah SAW. Lalu perawinya memiliki sifat adil, yang mempunyai arti, perawi tidak pernah melakukan hal fasik.
Sementara itu, syarat dari hadist juga harus mempunyai perawi yang dlabit, yang mempuyai arti kuat. Yaitu, perawi dari hadist tersebut mempunyai ingatan yang sangat kuat, bisa diuji kapan pun dan di mana pun.
Baca Juga: Menilik Hadist tentang Sabar dan Ikhlas, Dua Sifat Mulia yang Disukai Allah SWT
Hadist shahih ini, tidak boleh syadz. Hal yang mempunyai arti tidak bertentangan dengan hadist shahih lainnya. Serta tidak illat, yang mempunyai arti penyakit. Ada unsur yang mempengaruhi kualitas atau menurunkan kualitas hadist.
2. Hadist Hasan
Secara pemaknaan kata, hasan memiliki arti baik. Hadist hasan sebenarnya memiliki kesamaan dengan hadist shahih. Perbedaannya hanya pada perawinya yang dlabit dan tidak dlabit. Hadist hasan memiliki perawi yang dlabit atau kualitas hafalannya lebih rendah dari perawi hadist shahih.
3. Hadist Dlaif
Secara etimologi, hadist dlaif memiliki arti lemah. Lantas secara terminology, hadist dlaif memiliki arti hadis yang tidak memenuhi salah satu syarat hadist shahih atau hasan. Di antaranya, sanad yang bersambung, perawi yang adil, peraw yang dlabit, tidak syadz, dan tidak illat.
Dari ketiga kategori hadist tersebut, ulama sepakat untuk menggunakan hadist shahih dalam menggali dan menetapkan sebuah hukum. Demikianlah penjelasan mengenai hadist shahih, hasan, dan dlaif. Semoga informasi ini bermanfaat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel