SuaraJatim.id - Sesosok mayat perempuan tanpa identitas ditemukan dalam posisi tengkurap di gasebo alun-alun Kabupaten Ponorogo Jawa Timur ( Jatim ).
Penemuan mayat ini sontak mengegerkan warga yang sedang beraktifitas pagi di alun-alun. Mereka yang berolahraga, bermain, tiba-tiba berkerumun menonton evakuasi mayat tersebut.
Polisi yang mendapat laporan dari warga itu segera bergegas menuju lokasi. Polisi nampak melakukan identifikasi lalu memasang garis polisi melingkari gasebo tersebut.
Menurut Kapolsekta Ponorogo AKP Haryokusbintoro, perempuan yang belum diketahui identitasnya ini perkiraan usianya 60 tahun.
"Tidak ditemukan identitas. Korban berjenis kelamin perempuan, diperkirakan berusia 60 tahun," kata Haryokusbintoro, seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (1/2/2022).
Haryokusbintoro mengatakan bahwa ciri-ciri mayat perempuan ini menggunakan baju warna biru kombinasi perak. Sementara untuk celananya berwarna ungu.
Berdasarkan keterangan saksi, perempuan tersebut adalah pemulung. Korban juga sudah biasa tidur di seputaran Alun-alun Ponorogo. "Korban ini pemulung yang sering tidur di seputaran Alun-alun," katanya.
Dari hasil olah TKP petugas kepolisian, tidak ada tanda-tanda penganiayaan di seluruh tubuh korban. Dugaan sementara korban mengalami sakit jantung.
Petugas juga mengamankan beberapa barang bukti. Yakni satu botol air mineral, sandal dan masker yang lokasinya tidak jauh dari korban.
Baca Juga: Polda Jatim Terus Menyelisik Dugaan Ijazah Palsu Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko
"Usai olah TKP, mayat perempuan ini kami bawa ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Polda Jatim Terus Menyelisik Dugaan Ijazah Palsu Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko
-
Motor di Halaman Pondok Pesantren Ponorogo Dicolong Orang Saat Ditinggal Pemiliknya BAB ke Toilet
-
Rangkul Warga Desa Pomahan, Mahasiswa STKIP PGRI Ponorogo Jalankan Program Kerja KKNT
-
Keluar Kamar Pas Jadi Terlihat Gembrot, Pria Mojokerto Ini Tertangkap Basah Simpan Baju Curian di Badan
-
Salut, Emak-emak Ponorogo Bagikan Ribuan Liter Minyak Goreng Usai Menang Arisan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Geger 7 Ekor Ular Piton Muncul di Tempat Sampah Sekolah Surabaya, Waspada Musim Hujan!
-
Kecelakaan Tragis di Tol Jombang, Pejalan Kaki Tewas Usai Tabrakkan Diri ke Truk Box!
-
Derita Warga Korban Erupsi Gunung Semeru: Rumah Tertimbun, Yang Tersisa Selimut dan Bantal!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Pelukan di Bawah Abu Gunung Semeru: Kisah Dramatis Imron Hamzah Gendong Putra Lari dari Wedus Gembel