SuaraJatim.id - Persebaya Surabaya optimitis bisa memenangi duel klasik saat bertemu Arema FC pada pekan ke-27 BRI Liga 1, Rabu (23/2/2022). Kemenangan atas Persiraja Banda Aceh jadi modal positif Bajul Ijo.
Pada pertandingan Persiraja melawan Persebaya di Stadion Kompyang Sujana Bali, skor akhir 1-0 melalui gol yang dilesakkan Bruno Moreira menit ke-65 dari titik penalti.
"Hasil yang sangat kami syukuri karena berhasil meraih tiga poin. Ini modal untuk pertandingan selanjutnya melawan Arema," ujar Pelatih Persebaya Aji Santoso saat konferensi pers yang diikuti secara virtual dari Surabaya, seperti diberitakan Antara, Sabtu (19/2/2022).
Menurut Aji, derby Jatim melawan Arema FC pada pertandingan mendatang menjadi titik balik timnya untuk kembali ke jalur juara dan memperpendek selisih angka.
Hingga pekan ke-26, Persebaya masih bertahan berada di peringkat kelima dengan raihan 48 poin atau tertinggal tujuh angka dari pemuncak klasemen Arema FC yang mengoleksi 55 poin.
Sedangkan, di peringkat kedua ada Bali United dengan capaian 51 poin, kemudian Persib Bandung 50 poin dan disusul Bhayangkara FC juga 50 poin.
Ketiga tim tersebut sama-sama masih menyisakan satu pertandingan sehingga perebutan posisi di papan atas masih sangat panas.
Pada pertandingan melawan Persiraja, Persebaya tampil dominan, namun solidnya lini pertahanan lawan yang dikawal Leonardo Lelis ditambah penampilan gemilang kiper Aji Bayu Putra membuat timnya hanya kebobolan satu gol.
"Kami bersyukur kembali ke jalur kemenangan. Saya paham pertandingan kali ini masih akibat dampak lawan Persija pekan lalu. Tapi kemenangan ini jadi modal untuk bangkit," kata Aji Santoso.
Baca Juga: Arema FC Kokohkan Puncak Klasemen Liga 1 Usai Kalahkan Madura United
Selama 90 menit, Persebaya tercatat menguasai 64 persen, sedangkan sisanya 36 persen dimiliki Persiraja.
Persebaya juga mencatatkan enam peluang, empat di antaranya mengarah ke gawang, sedangkan empat peluang tim lawan tak ada satu pun yang mengarah ke gawang Ernando Ari.
Sementara itu, pemain Persebaya Marselino Ferdinan juga bersyukur mampu meraih tiga poin menghadapi pertandingan yang disebutnya tidak mudah.
"Kemenangan ini semoga berdampak ke pertandingan selanjutnya dan sangat penting karena akan melawan Arema," tutur pemain muda yang juga pemain Timnas Indonesia tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar