SuaraJatim.id - Warga Desa Kembangbahu Kecamatan Kembangbahu Kabupaten Lamongan digemparkan dengan munculnya ular sanca sepanjang 5 meter di kandang ayam warga.
Ular ini segera dievakuasi oleh Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) kabupaten setempat, Minggu (20/02/2022) dini hari. Ular ini ditemuka di kandang ayam milik Abdul Mukti (59).
Kronologisnya, Abdul Mukti mendengar suara gaduh dan berisik di kandang ayam ternaknya, sekira pukul 02.35 WIB. Saat dicek, ternyata Mukti melihat salah satu hewan ternaknya itu sedang dimakan oleh ular.
Hal ini disampaikan Kabid Damkar Kabupaten Lamongan, Amrih. Pemilik rumah tersebut segera menghubungi Damkar. Petugas lalu datang dan mengevakuasinya.
Baca Juga: Persela Kian Terpuruk Pasca Digebuk Barito Putera 2-4 di Pekan 26 Liga 1
"Pemilik rumah mendengar suara ayam ternaknya sedang berisik. Ketika dicek ke kandang ayam, ternyata ada satu ekor ayamnya sedang di makan oleh ular sanca," kata Mukti seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Minggu (20/2/2022).
Namun kala itu, menurut Amrih, pemilik rumah tersebut tak berani menangkap ular itu karena ukurannya yang besar dan panjang. Karena panik, ia lekas menghubungi petugas Damkar untuk membantu mengevakuasi ular di kandang ayamnya.
"Pemilik rumah tidak berani untuk menangkap ular yang begitu besar dan panjang. Lalu ia langsung menghubungi Damkar Korwil Lamongan untuk mengevakuasinya," ujarnya.
Menerima laporan tersebut, Damkar Korwil Lamongan bergegas menerjunkan petugas dari regu dua yang berjumlah 5 (lima) orang. Para petugas ini kemudian sukses menjinakkan dan mengevakuasinya ke lokasi lain.
"Alhamdulillah evakuasi berjalan aman dan lancar. Proses evakuasi ini selesai sekira pukul 03.15 WIB," kata Amrih menegaskan.
Baca Juga: Pasien Covid-19 Kabur Bikin Panik RSUD dr Soegiri Lamongan, Sempat Bercengkerama di Kantor Polisi
Berita Terkait
-
10 Alasan Mengapa Roemah Kuliner Bisa Menjadi Favorit Penggemar Masakan Nusantara di Jakarta!
-
Jor-joran Persela di Bursa Transfer: Habiskan Rp29 M dan Masih Belum Puas
-
Cetak Gol, Mantan Striker Persela Lamongan Bantu BG Pathum Bantai Dortmund
-
Ulang Tahun Unik di Lamongan, Aksi Hansip Hibur Tamu Bikin Ngakak: Gokil Konsepnya
-
Kenikmatan Tahu Campur di Sedati Sidoarjo, Surganya Para Pencinta Tetelan
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
APK Bikinan KPU Bojonegoro Disorot, Gambarnya Kok Gitu?
-
Akhirnya Tertangkap, Ini Tampang Perampok yang Bikin Resah Minimarket di Jombang
-
Risma Dapat Curhatan Masih Sulitnya Dapatkan Izin Bangun Gereja
-
Siap Mengawal, Luluk Puji Kebijakan Penghapusan Utang UMKM
-
Viral Bagi-Bagi Amplop di Probolinggo Bikin Heboh, Bawaslu Turun Tangan