SuaraJatim.id - Hasil imbang 2-2 tatkala melawan PSM Makassar membuat posisi Persela Lamongan kian terjepit di bawah klasemen sementara BRI Liga 1.
Kondisi ini tentu membuat kecewa pelatih klub berjuluk Laskar Joko Tingkir itu. Pelatih caretaker Persela Lamongan Ragil Sudirman mengakui timnya sudah bekerja keras menundukkan PSM Makassar di pekan ke-31 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (14/03/2022).
"Pertandingan malam ini kita sudah bekerja keras untuk memenangkan pertandingan, tapi kita masih belum bisa, masih belum dikasih kemenangan," kata Ragil dalam konferensi pers virtual beberapa jam lalu.
Ragil mengaku sudah menekan anak asuhnya agar memenangkan pertandingan itu. Namun hasilnya berkata lain.
"Yang jelas Persela posisinya tadi harus menang, padahal kita sudah mengharapkan ke motivasi pemain kita harus menang, tidak ada seri tidak ada kalah, namanya main bola mau enggak mau kita harus menerima, meski kita kecewa," tegas Ragil.
Hasil imbang membuat Persela tertahan pada posisi ke-17 klasemen Liga 1 dengan 21 poin dari 31 laga, berjarak delapan poin dari zona aman.
Selanjutnya Persela menghadapi Bhayangkara FC pada laga Liga 1 Indonesia pekan ke-32 di stadion yang sama, Minggu malam 20 Maret nanti. ANTARA
Berita Terkait
-
Hanya Mampu Berbagi Angka 1-1 Lawan Barito Putra, Peluang Persebaya Juara Liga Kian Berat
-
Hasil Barito Putera vs Persebaya Surabaya: Gol Telat Bruno Matos Batalkan Kemenangan Bajul Ijo
-
Hasil Liga 1: Batal Menang di Gianyar, PSM Makassar Harus Puas Berbagi Poin dengan Persela Lamongan
-
Link Live Streaming PSM Makassar vs Persela Lamongan di BRI Liga 1 Sore Ini
-
Hadapi PSM, Caretaker Persela Minta Timnya Tampil Maksimal
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan
-
Pacitan Diguncang 1.135 Gempa Sepanjang 2025, BPBD Ingatkan Kesiapsiagaan Warga
-
Kasus Napi Aniaya Napi di Lapas Blitar Berujung Maut, Korban Tewas Kritis dan Stroke Otak