SuaraJatim.id - Penemuan mayat Mr X di Desa Bangah Kecamatan Gedangan Kabupaten Sidoarjo menggemparkan warga setempat. Lokasi persis penemuan mayat di belakang PT Maspion 1.
Saat ditemukan di area persawahan tersebut kondisi mayat sungguh mengenaskan. Kepala dan badan mayat terpisah sejauh 2 meter, Selasa (29/03/2022) sekitar pukul 11.30 WIB.
Penemu mayat tanpa identitas tersebut bernama Deni (34) warga setempat. Untuk kronologisnya sendiri, Denk merasa curiga dengan bau busuk menyengat.
Setelah dicari, bau itu berasal dari mayat yang diduga korban pembunuhan tersebut. Demikian disampaikan Pengelolaan Informasi Dokumentasi dan Multimedia (PIDM) Humas Polresta Sidoarjo Iptu Tri Novi Handono.
Baca Juga: Bebas dari Ancaman Hukuman Mati Kasus Pembunuhan di Malaysia, Pekerja Indonesia asal NTT Dipulangkan
"Yang pertama kali menemukan Deni," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Rabu (30/03/2022).
Lanjut Novi, pasca memastikan yang dilihat mayat, Deni kemudian melaporkan temuan ke aparat desa dan diteruskan ke Polsek Gedangan.
"Di lokasi, kaki mayat terbungkus selimut dengan kondisi tengkurap," ujarnya.
Kapolsek Gedangan Kompol Syamsul Hadi mengatakan pihaknya sudah mendatangi lokasi dan melakukañ evakuasi mayat.
Saat dievakuasi, kondisi mayat tinggal tulang dan tanpa kepala.
Baca Juga: Polrestabes Semarang Selidiki Perampokan Disertai Pembunuhan Sadis di Toko Kamera
"Tulang kepalanya ditemukan di sebelah timur badan mayat jaraknya sekitar 2 meter," ujarnya menambahkan.
Tulang mayat dievakuasi ke RSUD Sidoarjo. "Terkait perkara ini, petugas masih melakukan penyelidikan," katanya menegaskan.
Berita Terkait
-
Bebas dari Ancaman Hukuman Mati Kasus Pembunuhan di Malaysia, Pekerja Indonesia asal NTT Dipulangkan
-
Polrestabes Semarang Selidiki Perampokan Disertai Pembunuhan Sadis di Toko Kamera
-
KPK Panggil 14 Saksi Kasus Gratifikasi di Pemkab Sidoarjo, Mulai Pihak Bank Jatim, REI hingga PNS
-
Kasus Pembunuhan Naik Tajam, El Savador Tetapkan Status Darurat
-
Nova Anjar Sari Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Suami Diburu Polisi
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
Terkini
-
Bagi-bagi 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, Buruan Klaim! Berpeluang dapat Rp149 Ribu
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak
-
Dari Daun Kelor ke Cuan: Kisah Sukses Pengusaha Wanita Manfaatkan KUR BRI