SuaraJatim.id - Kabupaten Lamongan, Jawa Timur bakal menggelar Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) secara serentak pada Juni 2022 mendatang. Dari 153 orang pendaftar bakal calon kepala desa, ada 15 pasangan suami istri yang turut mendaftar.
Salah satunya adalah pasutri bernama Imam Fu'ad dan Ritno Suciati ini.
Layaknya calon kepala desa pada umumnya, keduanya pun membuat baliho yang menunjukkan wajah mereka. Tak hanya itu, baliho tersebut juga menyertakan visi misi yang diusung oleh calon kepala desa (cakades) tersebut.
Dalam baliho tersebut, Imam Fu'ad, mempunyai visi untuk membangun Desa Soko serta meningkatkan perekonomian.
"Terwujudnya pemerintahan desa Soko yang adil, mandiri, serta peduli lingkungan menuju desa yang bermartabat dan memiliki daya saing yang tinggi. Terwujudnya pembangunan yang merata dengan skala prioritas serta meningkatkan perekonomian masyarakat," tulis keterangan visi cakades Imam Fu'ad.
Sementara sang istri, Ritno Suciati pun tak ketinggalan untuk menyertakan visi yang diusungnya. Namun, visi Ritno justru menuai perhatian. Pasalnya, pernyataannya justru tak seperti calon kepala desa.
"Menjalani takdir sebagai seorang perempuan untuk senantiasa menjadi pendamping yang setia, baik sebagai istri maupun sebagai ibu Kepala Desa," tulis keterangan visi cakades Ritno Suciati.
Sebagai informasi, Pilkades serentak pada 26 Juni mendatang ini digelar di 61 desa yang tersebar di 24 kecamatan di Lamongan, minus Kecamatan Modo, Sambeng, dan Lamongan.
Unggahan tersebut pun mengundang beragam reaksi dari warganet.
Baca Juga: Tragis! Ibu dan Anak Tewas Tertabrak Truk di Lamongan
"mau heran tapi lamongan," ujar didy***
"menjadi pemimpin itu berat pertanggungjawabannya," kata kampu***
"mau kaget tapi ini lamongan," imbuh dirly***
"semoga yang jadi istrinya, soalnya visinya pasti tidak cuma janji," kata anas***
"lha gimana gak sepi peminat orang pendaftarannya aja minimal avanza 1, kalau gak pinter nyari hubungan ya rugi," ujar bembeng***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kepala SPPG Wajib Buat Perjanjian Waktu Konsumsi Terbaik MBG dengan Kepala Sekolah
-
Komitmen Pendidikan Berkualitas, Gubernur Khofifah Dianugerahi Penghargaan dari BMPS
-
Angin Kencang Terjang Tiga Kecamatan di Pacitan, 7 Rumah Rusak
-
5 Fakta Pikap Sayur Tabrak Penonton Balap Liar di Magetan, 2 Orang Tewas
-
Gubernur Khofifah Tangani Banjir Situbondo Cepat dan Terpadu: Keruk Sungai, Penguatan Infrastruktur