
SuaraJatim.id - Warga di sekitar Jalan Veteran Kelurahan Kepanjen Lor Kota Blitar Jawa Timur dibuat geger. Seorang kakek jadi korban kecelakaan, Sabtu (28/05/2022).
Kakek berinisial S (80) itu tewas ditabrak sepeda motor saat melintas di jalan tersebut. Seperti dikatakan Kasat Lantas Blitar Kota AKP Mulya Sugiharto, korban dinyatakan meninggal dunia setelah dibawa ke rumah sakit.
Korban, kata dia, mengalami luka serius di bagian kepala belakang hingga tidak sadar. Sementara pengendara motor, FRH (16), seorang Anak Baru Gede (ABG) asal Kecamatan Talun hanya mengalami luka ringan.
"Semula kendaraan Suzuki Spin AG 4096 KAL yang dikendarai FRH (16) warga Kecamatan Talun melaju dari arah utara ke selatan di Jalan Veteran. Secara mendadak, terlibat benturan dengan pejalan kaki," katanya menjelaskan kronologisnya, dikutip dari suaraindonesia.co.id jejaring media suara com, Minggu (29/05/2022).
Baca Juga: Mahasiswa KKN 141 UPNVJT Dampingi Digital Marketing UMKM di Plosokerep
Hasil olah TKP, lanjut Mulya, diduga pengendara motor kurang fokus sehingga tidak mengutamakan pejalan kaki yang menyebrang dari arah timur ke barat.
"Akibat insiden tersebut, pejalan kaki tewas setelah mendapat perawatan di rumah sakit dan FRH mengalami luka dibagian mulut, pelipis dan kondisi sadar," imbuhnya.
Ia menambahkan, kecelakaan di Jalan Veteran Kota Blitar sudah ditangani oleh Unit Laka Satlantas Polresta Blitar.
Berita Terkait
-
Karir dan Kekayaan Rini Syarifah, Mantan Bupati Blitar yang Diduga Korupsi
-
Cemburu Buta! Pria di Blitar Bacok Mantan Istri dan Ibu Mertua!
-
Video Viral Sholat Tarawih Tercepat di Blitar, 5 Menit Sudah Selesai: Emang Sah Yah?
-
Lirik Lagu Iclik Cinta, Dikecam Usai Dinyanyikan di Makam Bung Karno: Benarkah Tak Senonoh?
-
Kekayaan Ali Ghufron Mukti, Pasang Badan Tepis Isu BPJS Kesehatan Bangkrut
Terpopuler
- Ungkap Alasan Dukung Pemakzulan Gibran, Eks KSAL: Dia Enggak Masuk, Saya Ingin yang Terbaik!
- Selamat Datang Pascal Struijk di Timnas Indonesia, Ini Bisa Bikin China Ketar-ketir
- 25 Kode Redeem FF Terbaru 2 Mei 2025: Klaim Token SG2 hingga Skin Senjata Menarik
- Kapan Pinjol Legal Hadir di Indonesia? Jumlahnya Makin Menjamur, Galbay Bisa Dipenjara!
- 6 Rekomendasi HP Mirip iPhone, Mulai Rp 1,1 Jutaan Terbaik Mei 2025
Pilihan
-
Selamat Tinggal, Elkan Baggott Kirim Pesan Perpisahan
-
Operasi Pekat: Polresta Solo Amankan Ratusan Miras di Tempat Hiburan Malam
-
Hasil Proliga 2025: Tumbangkan Jakarta Pertamina Enduro, Popsivo Polwan ke Grand Final
-
Hasil BRI Liga 1: Persija Jakarta Merana di Markas Borneo FC
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Menang Dramatis, Zona Degradasi Makin Panas
Terkini
-
Evakuasi Pendaki Jember yang Hilang di Gunung Saeng Berjalan Alot: 2 Anggota Tim SAR Terluka
-
Pertandingan Persik Vs Persebaya Dibayangi Lampu Padam, Panpel Beri Jawaban
-
Kabar Baik! Pemprov Jatim Hapus Syarat Usia di Lowongan Kerja, Buka Peluang untuk Semua
-
Manfaatkan Tren Sehat, BRI Bantu UMKM Gula Aren Tembus Pasar Lebih Luas
-
Alasan Wali Kota Surabaya Larang Buang Sampah ke Sungai, Bisa Bikin Air PDAM Naik Tajam