SuaraJatim.id - Kecelakaan tragis terjadi di Jombang Jawa Timur ( Jatim ). Sebuah truk tebu terguling saat melewati tikungan tajam di Jalan Raya Sembung Kecamatan Perak.
Akibat kecelakaan itu 4 orang tewas dan 4 lainnya luka-luka. Kecelakaan juga menyebabkan menyebabkan kemacetan saat truk terguling hingga menyebabkan muatan tebunya masuk ke sungai.
Para korban ini merupakan penumpang truk tebu. Mereka berada di atas tebu. Saat truk terguling, mereka kemudian ikut masuk ke dalam sungai dan tertimpa tebu.
Kecelakaan ini membuat warga sekitar gempar. Mereka membantu membongkar tebu yang ada di sungai tersebut. Hal itu dilakukan guna mencari korban.
Pencarian sempat berlangsung lama. Hingga akhirnya empat jasad tersebut ditemukan. Selanjutnya, empat korban itu diangkat ke tepian.
Polisi yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara). Empat jasad pria itu dimasukkan dalam kantung mayat warna kuning. Jenazah lalu dibawa ke RSUD Jombang.
“Truk terguling di tikungan tajam Jalan Raya Sembung Kecamatan Perak. Kemudian terguling, muatannya tumpah masuk sungai. Ternyata di atas tebu tersebut ada empat orang. Semuanya juga masuk sungai,” kata Sukoco, warga sekitar dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (14/06/2022).
Dapit (35) sopir truk mengatakan, truk muat tebu dari Sembung, Kecamatan Perak, Kabupaten Jombang hendak menuju Pabrik Gula Lestari, Ngrombot, Kecamatan Kertosono Nganjuk.
Di atas truk truk tersebut terdapat delapan orang. “Saat jalan menikung, truk terguling. Delapan orang tertimpa tebu,” ujar warga Kecamatan Ngronggota Nganjuk ini.
Baca Juga: Perempuan Ini Culik Bayi 4 Bulan di Panti Asuhan Jombang
Kapolres Jombang AKBP Moh Nurhidayat membenarkan peristiwa itu. Saat ini petugas Satlantas melakukan identifikasi.
“Ada empat orang meninggal dan empat terluka. Mereka adalah penumpang yang berada di atas truk tebu,” katanya memungkasi.
Berita Terkait
-
Perempuan Ini Culik Bayi 4 Bulan di Panti Asuhan Jombang
-
Balita di Jombang Diberi Obat Expired oleh Petugas Puskesmas Bandar Kedungmulyo
-
Kecelakaan Mengerikan di Paluta, 2 Truk Terlibat Tabrakan, Satu Sopir Tewas
-
Warga Desa Gumukan Jombang Demo Memprotes Dugaan Pemotongan BLT
-
Kecelakaan Truk 'Adu Kambing' di Jalan Lintas Sorek Pelalawan, Sopir Luka Berat
Terpopuler
- Ayah Brandon Scheunemann: Saya Rela Dipenjara asal Indonesia ke Piala Dunia
- Di Luar Prediksi! 2 Pemain Timnas Indonesia Susul Jay Idzes di Liga Italia
- Berbalik 180 Derajat, Mantan Rektor UGM Sofian Effendi Cabut Pernyataan Soal Ijazah Jokowi
- Erika Carlina Bikin Geger, Akui Hamil 9 Bulan di Luar Nikah: Ini Kesalahan Terbesarku
- Tak Perlu Naturalisasi, 4 Pemain Keturunan Jebolan Akademi Top Eropa Bisa Langsung Bela Timnas
Pilihan
-
Hasil Timnas Indonesia U-23 vs Filipina: Lemparan Robi Darwis Bawa Garuda Muda Unggul 1-0 di Babak I
-
Jens Raven Cadangan! Ini Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina
-
Kebijakan Kuota Ugal-ugalan Pemain Asing Dinilai Hambat Transformasi Sepak Bola Indonesia
-
Kaesang Pangarep Bisa Kalah di Pemilu Raya PSI, Jokowi Ucap Pesan Ini
-
Saham COIN Andrew Hidayat Meroket 337 Persen dalam Sekejap, Bikin Heboh Pasar!
Terkini
-
Gubernur Khofifah Wujudkan MPLS Ramah, Kampanyekan Ramah Anak, Edujatif, Inklusif dan Anti Bullying
-
Check-Up Rutin: Investasi Kesehatan untuk Cegah Kanker
-
Tren Skincare Anti-Aging 2025: Dari Serum Retinol hingga Perawatan Laser, Apa yang Paling Efektif?
-
Rahasia Hubungan Intim Suami Istri dalam Islam: Ibadah Bernilai Pahala & Tips Lengkapnya
-
Gen Z Lelah Cari Kerja? Profesi Zaman Dulu Kembali Jadi Incaran, Ini Daftarnya