
SuaraJatim.id - Penanganan kasus ritual pria menikahi kambing di Gresik masih berlangsung. Namun, kepolisian setempat belum menetapkan tersangka kasus mengarah pada aksi penistaan agama tersebut.
Kapolres Gresik AKBP M. Nur Aziz mengatakan, pihaknya belum menetapkan tersangka meski kasus tersebut telah naik ke tahap penyidikan.
“Statusnya masih saksi semua, kami belum mengarah ke tersangka. Kami butuh saksi ahli sebelum menetapkan tersangka,” ujarnya mengutip dari Beritajatim.com, Senin (20/6/2022).
Kasus ritual pernikahan tak lazim itu terjadi di Pesanggrahan Ki Ageng milik anggota DPRD Gresik Nurhudi Didin Aryanto. Persisnya di Desa Jogodalu, Kecamatan Benjeng.
Baca Juga: Begini Reaksi Istri Syaiful Arif Usai Video Suaminya Menikahi Kambing Viral di Media Sosial
Kasus pria menikah dengan kambing itu masih jadi perhatian publik, termasuk Wakil Rektor Universitas Gresik (Unigres) Soeyanto.
“Kami meyakini kepolisian sudah melakukan kerja profesional dalam menangani kasus ini. Tapi kalau bisa lebih aktif lagi bagaimana progresnya, karena statusnya sudah naik ke penyidikan,” katanya.
Ia menambahkan, meski sampai saat ini polisi belum ada kejelasan siapa tersangkanya, namun status pemeriksaan sudah naik ke tahap penyidikan. Anehnya, pihak pelapor informasinya juga belum dapat salinan SPDP (surat pemberitahuan dimulainya penyidikan).
“Polisi bisa mengenakan pasal 156a KUHP dengan ancaman 5 tahun sudah dapat melakukan penahanan terhadap tersangka. Meski kasus ini sedang diproses,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Hasil Proliga 2025: Duel Sengit, Gresik Petrokimia Bekuk Jakarta Pertamina
-
Hasil Final Four Proliga 2025: Jakarta Popsivo Polwan Bekuk Gresik Petrokimia
-
Megawati Lanjut Karier di Gresik, Jumlah Follower KOVO Merosot Jauh Timpang dengan PBVSI
-
Megawati Merapat ke Gresik Petrokimia Usai Tinggalkan Red Sparks Jelang Final Four Proliga 2025
-
BMW Terbang di Jalan Tol Jadi Perhatian Internasional, Indonesia Mendunia
Tag
Terpopuler
- Alumni UGM Speak Up, Mudah Bagi Kampus Buktikan Keaslian Ijazah Jokowi: Ada Surat Khusus
- 3 Klub Diprediksi Jadi Labuhan Baru Stefano Cugurra di BRI Liga 1 Musim Depan
- HP Murah Itel A90 Lolos Sertifikasi di Indonesia: Usung RAM 12 GB, Desain Mirip iPhone
- Paula Verhoeven Positif HIV sebelum Menikah dengan Baim Wong?
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
Pilihan
-
Cerita Pria 57 Tahun di Mataram Akhirnya Dapat SK PPPK Tapi Setahun Lagi Pensiun
-
Rafael Struick Ditendang vs Adelaide United, Brisbane Roar Kini Diamuk Netizen Indonesia
-
Tak Hanya Barang Bajakan dan QRIS, AS Juga Protes Soal UU Produk Halal RI
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Lancar Main FF, Terbaik April 2025
-
Polres Sukoharjo Ungkap Kasus Peredaran Narkoba, Dua Residivis Kembali Diamankan
Terkini
-
Tim Rayo Vallecano Spanyol Jadi Juara Barati Cup International 2025
-
Malam-Malam Dapat Rejeki Nomplok, Klaim Link DANA Kaget Terbaru 22 April 2025
-
Resmi! Wali Kota Surabaya Segel Gudang Milik CV Sentosa Seal
-
Link DANA Kaget Selasa, Lumayan untuk Belanja di Alfamart
-
Gelora GDS Mahal, Deltras FC Siap-Siap 'Mengungsi' ke Luar Sidoarjo