Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Taufiq
Selasa, 28 Juni 2022 | 10:11 WIB
Kecelakaan truk tangki medis di Sumenep [Foto: Beritajatim]

SuaraJatim.id - Pengguna Jalan Raya Nasional di Desa Nambakor Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep Jawa Timur terganggu lantaran ada truk terguling.

Truk dengan nomor polisi W 8221 DZ itu mengalami kecelakaan tunggal di KM-5. Truk bermuatan tangki oksigen medis untuk rumah sakit.

“Kecelakaan dini hari tadi menimpa sebuah truk yang mengangkut oksigen medis untuk rumah sakit. Truk itu terguling,” kata Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (28/06/2022).

Kecelakaan itu berawal ketika truk yang dikemudikan Abdul Azis (60), warga Desa Butoh, Kecamatan Sumberrejo, Kabupaten Bojonegoro, berpenumpang Sadam Dwi Putra (22), warga Taman, Sidoarjo, melaju dari arah selatan ke arah utara dengan kecepatan sedang.

Baca Juga: Diduga Alami Rem Blong, Truk Kontainer Masuk Jurang di Ngaliyan Semarang

“Ketika menghadapi jalan yang menikung, pengemudi truk diduga kurang konsentrasi ke arah depan, sehingga kendaraan mengalami oleng/ hilang kendali dan terguling tepat di bahu jalan sebelah timur,” terang Widiarti.

Beruntung dalam kejadian naas itu, sopir dan penumpang truk tidak mengalami luka-luka yang berarti. Namun kendaraan mengalami kerusakan material.

“Sampai pagi ini truk masih di TKP. Kami masih menunggu mobil derek besar untuk evakuasi truk. Sedangkan muatan truk berupa oksigen medis akan dipindahkan ke truk lain,” katanya.

Load More