SuaraJatim.id - Longsor melanda kawasan kecamatan Modo, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Akibatnya, dua dari tiga rumah terdampak, lenyap diterjang longsor.
Tidak ada korban jiwa akibat peristiwa bencana tanah longsor tersebut.
Kabid Logistik dan Kedaruratan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lamongan, Muhammad Muslimin mengatakan, peristiwa longsor melanda di Dusun Samben, Desa Jegreg, Kecamatan Modo.
“Akibat hujan ini, tanah yang ada di atas anak Bengawan Solo tergerus sepanjang lebih kurang 30 meter dengan kedalaman kurang lebih 7 meter,” ujar Muslimin, Selasa (12/7/2022).
Ia melanjutkan, rumah milik Toyib dan Agus Susanto hancur tak tersisa akibat terbawa longsor. Sedangkan rumah lainnya milik Mus rusak berat.
“Ada 2 rumah terbawa longsor dan 1 rumah lainnya rusak berat. Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” tandasnya.
Tak hanya itu, Muslimin juga mengungkapkan bahwa kerugian material yang harus ditanggung oleh pemilik rumah tersebut mencapai puluhan juta rupiah.
Menyikapi hal ini, tambah Muslimin, pihak TRC BPBD Lamongan bersama Muspika Kecamatan Modo telah melakukan assesment lapangan terhadap kejadian ini.
“Kami juga terus berkoordinasi dengan unsur jajaran terkait untuk menentukan penanganan langkah selanjutnya. Sembari melibatkan relawan dan warga sekitar dalam mengevakuasi rumah terdampak,” akunya.
Baca Juga: Ambon Dilanda Banjir dan Longsor di Ratusan Wilayah, Ribuan Warga Jadi Korban
Lebih lanjut, Muslimin mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap cuaca saat ini yang masih sering turun hujan.
“Hujan dengan intensitas tinggi masih sering terjadi di Lamongan. Masyarakat harus lebih waspada dan segera melaporkan apabila ada kejadian serupa,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Jalur Gumitir Terlanda Longsor, Setengah Badan Jalan Tertutup Tanah
-
Kondisi Terkini Jalur Sitinjau Lauik Usai Diterjang Longsor dan Macet Panjang
-
Ambon Dilanda Banjir dan Longsor di Ratusan Wilayah, Ribuan Warga Jadi Korban
-
Banjir dan Longsor di Ambon Menyebabkan 2 Orang Meninggal dan 5 Orang Terluka
-
Lakoni Tur ke Jawa Timur, FC Bekasi City Akan Hadapi Tiga Lawan Berat
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Kronologi 2 Sopir Truk Dirampok di Lamongan, Seorang Dianiaya hingga Luka-luka!
-
Polisi Ringkus Kakek Cabuli Anak di Bondowoso, Bujuk Korban dengan Rp 5 Ribu!
-
Pencarian Bocah Hilang di Blitar Dihentikan, Ini Alasannya
-
BRI Sukses Raih Penghargaan Internasional untuk CSR Melalui Program BRInita dan BRILiaN
-
Khofifah: Perkuat Pengawasan APIP untuk Cegah Praktik Korupsi!