SuaraJatim.id - Sebuah unggahan video yang memperlihatkan kuitansi pembayaran pengobatan di Gus Samsudin di Blitar, Jawa Timur, viral di media sosial.
Kuitansi itu diunggah oleh akun Tiktok @rama_suksess pada Selasa (2/8/2022).
Dalam unggahan itu terlihat foto kuitansi pembayaran dan kartu berobat yang diletakkan di atas buku motif kotak-kotak merah.
Pada kuitansi berwarna kuning tersebut tertulis nama pasien yaitu Siti Aisyah.
Di kuitansi itu juga tertera nominal pembayaran yang sangat besar, yakni Rp 10 juta. Sementara peruntukannya tertulis untuk penanganan khusus.
Di bawahnya juga tertera tanda tangan PNDS atau Padepokan Nur Dzat Sejati.
Kemudian di bawah kuitansi itu ada kartu berobat bertulis Kartu Penanganan Khusus dengan nama Siti Aisyah.
Dalam kartu tersebut tertera tanggal 15 Mei 2022.
"bener2 mahal tarifnya kalo berobat ke si gus udin," tulis pengunggah.
Sebelumnya, sempat beredar tarif pengobatan di Gus Samsudin berkisar Rp 5 juta - Rp 15 juta.
Bahkan seorang warganet di Malaysia mengaku mendapat jawaban bahwa biaya yang dikenakan mencapai Rp15 juta.
Ia diduga akan membawa sang ibu untuk berobat ke padepokan milik Gus Samsudin tersebut. Namun setelah mengetahui harganya, ia mengurungkan niatnya.
Unggahan tersebut lalu mendapat banyak komentar dari para netizen.
Seorang netizen juga menuliskan jika ada yang membayar hingga Rp 25 juta untuk pembersihan rumah.
"wadaw, kalau 100 orang sudah kebeli alphard," ujar mardan***
Berita Terkait
-
VIDEO Ustaz Syam Ngakak Beri Tahu Keris Petir Gus Samsudin Beli di Shopee, Ditonton 8 Juta Kali
-
Ternyata Izin Padepokan Gus Samsudin Praktik Pijat Tradisional
-
Siapa Pesulap Merah? Si Serba Merah Bongkar Trik Pengobatan Gus Samsudin
-
Pesulap Merah Blak-blakan Sering Diancam para Dukun Palsu, Responnya Tak Terduga
-
Komentari Aksi Pesulap Merah, Ustaz Derry Sulaiman Sebut Gus Samsudin Harus Hati-hati
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Dukung MotoGP Mandalika 2025, BRI: Ciptakan Peluang Ekonomi di Wilayah Sekitarnya
-
Dorong UMKM, BRI: Pemberdayaan yang Konsisten Jadi Bekal bagi Pelaku Usaha untuk Berkembang
-
Inovasi Pemuda Lumajang Ubah Limbah Makan Bergizi Gratis Jadi Produk Ramah Lingkungan
-
Prabowo Pantau Kasus Ambruknya Ponpes Al Khoziny: 36 Meninggal dan 27 Santri Masih Terjebak
-
DVI Jatim Ungkap Identitas 3 Korban Ponpes Al Khoziny: Ini Datanya!