SuaraJatim.id - Hari lahir Nabi Besar Muhammad SAW jadi salah satu hari raya besar untuk umat muslim. Biasanya warga muslim mengadakan acara pengajian memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid Nabi ini biasanya diramaikan dengan hajatan besar oleh masyarakat muslim.
Jamuan makanan dan minuman disiapkan. Selain itu, ada juga bingkisan untuk dibawa pulang oleh warga yang hadir. Biasanya bingkisan ini berupa sembako atau bahan-bahan kebutuhan pokok.
Namun, bagaimana jika bingkisan yang dibawa pulang tak biasa.
Baca Juga: Warga di Sampang Iuran Perbaiki Jalan Raya yang Rusak Parah, Pemerintahnya ke Mana?
Hal itu seperti yang terlihat dalam acara Maulid Nabi di Madura, Jawa Timur ini. Para tamu yang hadir menenteng bingkisan berupa buah-buahan dan minyak goreng. Tak tanggung-tanggung, minyak goreng yang dibawa sebanyak 18 liter.
Momen itu terekam dalam video amatir yang diunggah oleh akun instagram @wecarebangkalanmadura.
Dalam video berdurasi singkat itu terlihat bubaran jamaah yang baru saja selesai acara Maulid Nabi.
Masing-masing jamaah itu menenteng bingkisan yang diberikan oleh si empunya hajat.
Masing-masing menenteng satu kantong kresek berwarna kuning diduga berisi buah-buahan. Sementara tangan kanan menenteng satu jerigen berisi minyak goreng. Diketahui, minyak goreng itu sebanyak 18 liter.
Baca Juga: 4 Tim Liga 1 yang Setuju Gelar KLB PSSI, 2 Klub Berstatus Pendiri Federasi
Bingkisan itu terbilang fantastis. Apalagi jamaah yang hadir cukup banyak.
Belum diketahui siapa yang menggelar hajatan tersebut.
Warganet pun turut mengomentari unggahan tersebut.
"madura jangan dilawan. Sollullahu Alan nabi Muhammad," ujar adi***
"madura j**angan dilawan jika maulid nabi, bakal buyar," imbuh risqi***
"masyaallah," ucap ummu*
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Kejutan STY! Wonderkid MU Bela Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Apa Kelebihannya?
-
Sampang Mencekam: Konflik Pilkada Renggut Nyawa Pendukung Calon Bupati
-
Polisi Ungkap Motif Carok Maut di Sampang Madura, Berawal dari Ribut Dua Kubu Kiai
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
Serba-serbi Carok, Prinsip dan Catatan Peristiwa yang Menyertainya
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
PDIP Jatim Klaim Kemenangan di 21 Pilkada, Ini Daftarnya
-
Hujan Ekstrem di Surabaya: Mobil Terseret Hingga Masuk Sungai
-
4 Surat Pendek yang Bisa Diamalkan Usai Sholat Fardu
-
Tim Lukman-Fauzan Lapor Bawaslu Bangkalan: Saksi Diintimidasi, Diduga Suara di 7 Desa Bergeser
-
Pilkada Situbondo: Petahana Ucapkan Selamat, Akui Kekalahan?