SuaraJatim.id - Timnas Basket Putra Indonesia U16 harus mengakui keunggulan Timnas Thailand U16 dengan skor tipis 62-64 di GOR Basket Kertajaya Surabaya.
Pelatih Tim Nasional Basket Putra Indonesia U16 Liem Filixs mengatakan salah satu faktor yang menyebabkan kekalahan timnya dikarenakan rasa gugup di atas lapangan.
"Sekali lagi kami berbicara tentang FIBA, saya rasa mungkin ada sedikit nervous karena bermain ditonton banyak penonton," kata Liem seusai pertandingan, Senin (17/7/2023) malam.
Ada beberapa hal menurutnya perlu dilakukan perbaikan untuk meminimalisasi terjadinya turn over dan pola pertahanan. Dia yakin ketika dua aspek itu bisa berjalan maksimal bakal memberikan peningkatan signifikan pada performa pemainnya.
"Tadi di half time kita koreksi semua apa saja yang salah kita kasih tau dan mereka mengerti lalu diterapkan," ujarnya.
Kendati demikian, Liem tetap mengapresiasi perjuangan para pemainnya di atas lapangan. Dia yakin timnya akan tampil lebih baik pada laga selanjutnya. "Mereka juga percaya dan bermain dengan baik," kata dia.
Liem mengaku optimistis mampu membawa Indonesia lolos ke kejuaraan tingkat Asia di Doha, Qatar melalui jalur kualifikasi ini.
"Kami selalu optimis untuk lolos dan pertandingan besok ini sangat penting sekali," ucapnya.
Laga selanjutnya, Timnas Basket Indonesia U16 akan menghadapi Malaysia dan Filipina. Tentunya, ini juga perlu diwaspadai mengingat kedua negara memiliki catatan bagus.
Sementara itu, pemain Timnas Basket Thailand U-16 Victor Dhan Juergensen menyebut kemenangan di pertandingan pertama didapatkan dengan cara yang tidak mudah, sebab Indonesia memberikan perlawanan alot.
"Jadi pertandingan hari ini sulit, satu menit sebelum pertandingan usai apa yang terjadi sehingga skor seri atau sama kuat," ujarnya.
Dia juga menyebut rekan-rekannya tak boleh larut dalam kemenangan ini, sebab masih ada dua laga sisa yang harus dilakoni.
"Untuk pertandingan selanjutnya bagaimana membuat tim lebih baik, dan bermain di depan penonton yang banyak," ucapnya.
Pada kuarter pertama, Timnas Basket Putra Indonesia U16 bermain sengit menghadapi Timnas Basket Putra Thailand U16. Sebab, sejak awal gim kedua tim menampilkan permainan menyerang.
Hasilnya, baik Indonesia maupun Thailand harus rela berbagi skor sama kuat 16-16 pada kuarter pertama itu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Aktivitas Gunung Semeru Belum Stabil, Awan Panas Masih Mengancam!
-
Pengungsi Erupsi Gunung Semeru Mulai Pulang, BNPB Pastikan Situasi Membaik!
-
Erupsi Semeru Tak Ganggu Penerbangan di Bandara Notohadinegoro, Begini Kondisi Terkini
-
Cara Daftar KKS Pakai HP Kini Makin Mudah, Begini Syarat dan Aplikasi Resminya!
-
Kronologi Tewasnya 6 Santri Ponpes Jabal Quran Socah Bangkalan, Tenggelam di Bekas Galian C!