SuaraJatim.id - Kasus kebakaran Bukit Teletubbies di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, Jawa Timur menjadi sorotan publik dalam beberapa hari terakhir. Sebuah video mengenai penampakan Bromo setelah terbakar viral di media sosial.
Netizen merasa sedih karena sebagian savana berwarna hitam. Savana menjadi berwarna gelap usai terbakar oleh api. Tak sedikit netizen yang mendoakan agar Bromo lekas publik dan menghijau. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) baru-baru ini mengumumkan bahwa kebakaran di Bukit Teletubbies telah padam.
Kebakaran itu memberikan dampak terhadap lebih dari 100 hektar lahan di kawasan tersebut. Akun fanspage Instagram @exploremalang dan @jatimku mengunggah video mengenai kondisi Bromo terkini.
Kita bisa melihat pemandangan cukup kontras antara satu lembah dengan yang lain. Salah satu lembah berwarna hijau kecoklatan sementara sisi lainnya berwarna hitam. Sebelum ini, postingan yang beredar di media sosial memperlihatkan 6 orang saat sesi pemotretan di Bukit Teletubbies. Mereka adalah AW (pemilik WO); HP (39), pengantin pria; PMP (26), pengantin wanita; MGG (38) dan (ET), kru prewedding; serta ARVD (34), juru rias.
Sesi foto prewedding dengan membawa flare menjadi pemicu kebakaran Bukit Teletubbies. Berdasarkan keterangan dari kepolisian, mereka menjadikan Manager Wedding Organizer, bernama Andrie Wibowo Eka Wardhana, sebagai tersangka kebakaran.
"Usai dilaksanakan serangkaian pemeriksaan terhadap enam orang yang kita amankan, satu orang ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan dua alat bukti yang cukup sehingga statusnya dinaikkan dari saksi menjadi tersangka. Identitas satu orang yang ditetapkan sebagai tersangka ialah Andrie Wibowo Eka Wardhana (41)," kata Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana pada 10 September lalu.
Meski petinggi WO sudah menjadi tersangka, namun netizen ternyata masih geram dengan kelakuan calon pengantin pembawa flare. Netizen bahkan meminta calon pengantin itu agar menjadi relawan untuk memadamkan Bromo. Postingan video viral penampakan Bromo setelah terbakar mendapat beragam komentar dari netizen.
"Sedih banget lihat Bromo tercintaku terbakar akibat ulah WO dan beberapa orang bodoh pembawa flare (emoticon sedih)," kata @in**ia**ota.
"Lekas menghijau kembali ya Bromoku," balas @fe**ni*ap.
Baca Juga: Salah Lapak, Wanita Ini Diamuk Netizen Gegara Dikira Pelaku Kebakaran Bromo
"Yang satu hitam satunya hijau, ya ampun banyak banget yang kebakar (emoticon menangis)," ucap @riz**di*n.
"Get well soon Bromo," tulis @sep**o*tav.
Berita Terkait
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
Terkini
-
Jangan Sampai Ketipu, Cara Aman Klaim DANA Kaget Beserta Link Terbaru Sebesar Rp 219 Ribu
-
Rahasia Dapatkan DANA Kaget Rp 109 Ribu Malam Ini : 4 Trik Jitu yang Jarang Diketahui
-
Gubernur Jatim, Menteri PU, Kepala Basarnas Dampingi Korban Musibah Ponpes Al Khoziny Diidentifikasi
-
Dapat Cuan Kilat dari DANA Kaget: Klik Link Saldo Gratis Rp 333.000 Hari Ini
-
Menteri PU: Semua Bangunan Pondok Pesantren Akan Dievaluasi