SuaraJatim.id - Seorang emak-emak tepergok mencuri makanan kucing di sebuah minimarket. Ia pun disuruh membayar 10x lipat harga makanan kucing tersebut.
Momen tersebut sempat terekam video amatir. Video itu kemudian dibagikan oleh akun Instagram @terang_media.
Dalam video berdurasi lebih dari satu menit itu terlihat seorang ibu-ibu ketahuan tengah mencuri makanan kucing. Aksinya tepergok oleh dua karyawan minimarket.
Makanan kucing itu diletakkan di dalam bajunya.
Baca Juga: Viral Pria Tendang Kepala Sejumlah Bocah di Masjid, Diduga Gara-gara Berisik saat Kutbah Jumat
Setelah ketahuan oleh karyawan, ia pun mengaku ingin membeli makanan kucing itu. "Gak jadi-gak jadi," ujar si ibu usai ketahuan karyawan minimarket.
"Gal bisa ibu kayak gitu," sahut si karyawati.
"Yaudah kita beli aja berapa?" jawab si ibu.
"Ibu bayarnya 10x lipat ya. Iya soalnya ibu niatnya sudah ngga baik. Ini merugikan kita juga ibu," jawab si karyawati.
Karyawan itu pun bertanya sudah berapa kali ibu tersebut datang ke minimarket itu. Si ibu pun berkilah baru pertama kali ke sana.
Baca Juga: Link Nonton Film Mencuri Raden Saleh Kualitas HD, Bukan di LK21, Rebahin, IndoXXI
Padahal si karyawan sudah beberapa kali melihat si ibu mondar-mandir di minimarket tersebut.
Saat diminta membayar 10x lipat, si ibu pun sempat kaget.
Unggahan video itu lantas mendapat beragam respon dari warganet.
"Kasihan kucingnya dikasih makan sumbernya haram," ujar wawon***
"Bawa ke kantor polisi harusnya jangan mau diganti 10x biar tau rasanya nginep di prodeo," kata irsan***
"Jual cincin emasnya buk buat beli makan kucing jadi kagak harus ngutil kan buk," komen daun***
"Gak usah piara kucing bu kalau keberatan kasih makannya," ujar evil***
"Belain kucing sampai segitunya ya? Kalau ngga sanggup beli makanan buat kucing peliharaan sendiri, kucingnya bisa diberikan ke orang lain yang mau pelihara atau dilepas ke jalan jadi kucing liar, ya," komen amaz***
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Ulasan Buku Semua Orang Pandai Mencuri: Dampak Buruk dari Pernikahan Dini
-
Tak Cukup Dry Food, Ini Alasan Kucing Butuh Makanan Basah
-
Heboh Makam Wanita Dibongkar dan Tali Pocongnya Dicuri, Netizen Bingung: Kebanyakan Nonton Sinetron!
-
Nagita Slavina Bagikan Tips Milih Makanan Kucing: Gak Boleh Sembarangan!
-
Viral Bocah Laki-laki Diikat di Tiang karena Tuduh Maling, Aksi Emak-emak Berhijab Tuai Pujian: Super Power Redam Massa
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Pernah Jadi Kepala Dinas Kebersihan, Risma Pede Bisa Selesaikan Masalah Sampah di Jatim
-
Tragedi Carok Sampang, Polda Jatim Amankan Satu Orang
-
Bapemperda DPRD Jatim Bakal Bahas 21 Raperda Pada 2025, Ini Rinciannya
-
Tragedi Kabel Berubah Jadi 'Jerat Maut' di Jombang, Pengendara Motor Meninggal Dunia
-
Cerita Kronologi Carok Sampang, Korban Saksi Salah Satu Paslon di Pilkada