SuaraJatim.id - Pada musim 1995/96 saat Liga Indonesia memperbolehkan klub-klub rekrut pemain asing, sejumlah pemain dari Eropa Timur coba peruntungan di negara ini. Persebaya di era itu rekrut sejumlah pemain dari negara Eropa Timur dan Tengah.
Saat itu Persebaya rekrut empat pemain asing generasi pertama, mereka adalah Nadoveza Branko yang berposisi sebagai striker, Antonic Dejan dari Yugoslavia sebagai gelandang, Nedyo Ivanov serta Plamen Kazakov yang berasal dari Bulgaria.
Nama terakhir, Plamen Kazakov bermain selama satu musim dan tercatat sumbang 14 gol untuk tim Bajul Ijo. Boleh dibilang Kazakov jadi pemain asing generasi pertama di Persebaya yang cukup memberikan kontribusi.
Lantas seperti apa kabar terbaru pemain asing generasi pertama Persebaya itu?
Baca Juga: Meski Hubungan dengan Bonek Sudah Harmonis, Jakmania Dilarang Hadir di Laga Persebaya vs Persija
Dikutip dari sejumlah pemberitaan Bulgaria, saat ini Plamen Kazakov masih bugar meski usianya sudah menginjak 61 tahun. Salah satu media Bulgaria, arenavarna.com pada Maret 2023 mengabarkan bahwa Kazakov tengah sibuk dengan sekolah sepak bola alias SSB.
Bersama rekannya, Julian Spasov, Kazakov mendirikan SSB dengan nama Victory. Di SSB ini, mereka merekrut sejumlah anak berusia 6 sampai 10 tahun untuk ditempa ilmu sepak bola.
"Ide kami adalah untuk mengajarkan anak-anak tentang nilai dalam sepak bola sehingga mereka memiliki kebiasaan dan dasar di olahraga ini. Kami bekerja sesuai dengan program dan metode yang telah ditetapkan," ucap Kazakov seperti dilansir SuaraJatim.id, Jumat (8/12).
Sebelum sibuk mengurus dan mengelola SSB Victory, Kazakov rupanya sempat lama tinggal di Afrika Selatan. Hal ini diketahui dari pemberitaan media Bulgaria lainnya, spartak-varna.net
"Plamen Kazakov menyakiskan pertandingan (Spartak Varna) dari tribun penonton setelah kembali dari perjalanan ke Afrika Selatan," tulis media itu pada 2018.
Baca Juga: Angka-angka Menarik Laga Persebaya vs Persija: Tiket 28.000 hingga Rekor Clean Sheet
Bagi klub Spartak Varna, eks pemain Persebaya itu sudah dianggap sebagai legenda hidup. Faktanya, pemain yang berposisi sebagai gelandang serang itu mengawali karier di Varna pada 1979.
Pada 1982, ia menjalani masa keemasan di Spartak Varna dengan torehkan 222 caps dan mencetak 54 gol. Sebelum bermain untuk Persebaya pada 1995, Kazakov terakhir membela Varna pada 1994/95.
"Dia adalah legenda Spartak dan sebagai prajurit lapangan hijau dia bermain di banyak klub,"
Berita Terkait
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya
-
Cari Smartphone Samsung yang Terbaru? Ini Rekomendasinya
-
BRI Dukung Penuh OPPO Run 2024, Ada Diskon hingga Cashback Menarik
-
Kosongkan Tribun Utara, Suporter Persik Bentangkan Spanduk 'Kick Politik for Football'
-
Kesaksian Detik-detik Atap Sekolah SD di Jember Ambruk Saat Jam Pelajaran, Murid Berhamburan