SuaraJatim.id - Seorang anggota Panwaslu di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur dibegal saat tertibkan Alat Peraga Kampanye (APK) di Jalan Raya Suruh-Dongko.
Aksi pembegalan yang dilakukan kepada salah satu anggota Panwaslu ini tengah ditangani oleh pihak kepolisian.
"Laporan sudah kami terima dan langsung dilakukan olah tempat kejadian perkara," kata Kasatreskrim Polres Trenggalek AKP Zainul Abidin di Trenggalek, dikutip dari BeritaJatim -jaringan Suara.com, Kamis (21/12/2023).
Belum ada yang ditangkap. Namun Zainul mengaku pihaknya sudah mengantongi ciri-ciri pelaku berdasar keterangan beberapa saksi.
"Kronologisnya tadi pada pukul 08.00 WIB saudari RF ini melaporkan bahwa sepeda motornya ini dirampas oleh seseorang dengan ciri-ciri jelas menggunakan pakaian warna jaket warna merah kemudian sempat terjadi pengadangan dan kekerasan. Kami sudah mengantongi identitas pelaku. Saat ini petugas sedang melakukan pengejaran terhadap tersangka," kata dia.
Dikonfirmasi terpisah, Ketua Bawaslu Trenggalek, Rusman Nuryadin mengatakan, anggota panwaslu yang kena begal itu berinisial RF, seorang Panwaslu Kelurahan/Desa (PKD) yang bertugas untuk mengawasi penyelenggaraan pemilu di Desa Wonokerto.
Dari informasi Panwascam Suruh, RF kena begal saat perjalanan untuk melakukan penertiban APK. "peristiwa itu terjadi ketika korban naik sepeda motor untuk mengikuti kegiatan penertiban APK. Namun saat di jalan, dia dihadang seseorang dan merampas motornya," katanya.
Belum diketahui secara pasti situasi saat itu, namun merujuk keseharian jalan itu terbilang sepi karena ada di kawasan hutan.
Namun dari info yang dia terima, RF sempat mendapatkan kontak fisik dari pelaku sehingga terpaksa menyerahkan motornya.
Setelah peristiwa itu, dia segera melaporkan kejadian itu ke Mapolsek Suruh.
Pihaknya berharap kasus itu segera menemukan titik terang dan mengungkap pelaku dibalik aksi pembegalan itu. "Meski terdapat insiden itu, proses penertiban APK tetap dilanjutkan. Semoga segera terungkap," harapnya.
Baca Juga: Polda Jatim Sebut Baliho Capres di Pos Polisi Dipasang Bawaslu, Kok Bisa? Begini Penjelasannya
Berita Terkait
-
Tragis! Longsor Hutan Cangar Renggut 10 Nyawa, 2 Mobil Tertimbun
-
Cemburu Buta! Pria di Blitar Bacok Mantan Istri dan Ibu Mertua!
-
Mudik Lebaran Lancar, 3 Jalur Alternatif dari Semarang ke Jombang Bebas Macet
-
DANA MOD APK Unlimited Saldo Aman atau Tidak? Waspada, Cek Link yang Asli!
-
Hadapi Puncak Panen, Bulog Kanwil Jatim Optimalisasi Sarana Pengeringan dan Pengolahan
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
Terkini
-
Dari Desa untuk Warga, THR dan Jaminan Sosial Wujud Kepedulian Desa Wunut
-
Wanita Probolinggo Ditemukan Tewas Misterius di Pinggir Jalan
-
BRI Sokong UMKM Habbie: Minyak Telon dengan Ragam Aroma Terbanyak untuk Pasar Global
-
Jumlah Wisatawan ke KBS Surabaya Diprediksi Meningkat Hingga Hari Minggu
-
10 Korban Longsor di Jalur Cangar-Pacet Berhasil Ditemukan