SuaraJatim.id - Tim Kampanye Daerah Jawa Timur (TKD Jatim) Prabowo-Gibran, Bambang Haryo Soekartono, kembali mengunjungi pasar-pasar tradisional di Sidoarjo untuk menyapa masyarakat pada Selasa (26/12/2023).
Dalam kunjungannya ke Pasar Sidokerto, Kecamatan Buduran, TKD Jatim mengkampanyekan program andalan Paslon nomor urut 2, Prabowo-Gibran, yakni “Gerakan Makan Gratis”. Program ini disambut riuh pengunjung dan pedagang pasar desa Sidokerto.
“Dengan adanya program makan gratis dari Pak Prabowo dan Mas Gibran, khususnya bagi anak-anak sekolah, maka pasar-pasar ini akan menggeliat naik dan ekonomi akan tumbuh lagi. Tentu program itu berdampak kepada masyarakat secara langsung,” ucap Bambang Haryo, disadur dari BeritaJatim.com--Jaringan Suara.com.
Dalam blusukannya, anggota Dewan Pakar DPP Partai Gerindra itu juga menyoroti infrastruktur pasar desa yang dianggap masih kurang layak. Salah satunya adalah tidak adanya kamar mandi dan lantai pasar yang rusak.
Baca Juga: Relawan Prabowo-Gibran Ditembak Saat Ngopi, Saksi Mata Lihat Pelaku Bawa Motor Honda PCX
“Infrastrukturnya dari dulu sampai sekarang masih dalam kondisi darurat. Pemerintah harus lebih memberikan perhatiannya. Nanti akan kami perhatikan untuk toilet atau kamar mandi, nanti kalau CSR-nya ada kita akan buatkan,” tegas Bambang Haryo.
Bambang Haryo juga menyoroti fluktuatifnya harga komoditas pangan di pasar tersebut. Perbedaan harga dari beberapa pedagang menjadi keluhan para pembeli. Seperti harga cabai rawit yang perbedaannya signifikan antar pedagang.
“Kira-kira komoditas bahan pokok ini harus menjadi perhatian pemerintah yang terpenting pedagang tidak boleh rugi,” imbuhnya.
Dia juga mengajak ibu-ibu untuk masif berbelanja di pasar dalam mendorong tumbuhnya ekonomi runtutan sebagai pemasukan darah dan kesejahteraan rakyat kecil.
Yudhi, salah satu pedagang di pasar tersebut, mengaku jika infrastruktur tempat ia berdagang memang masih kurang perhatian dari dinas terkait. Apalagi untuk toilet dan kebersihan pasar.
Baca Juga: Pemilih PDIP dan Nasdem Kepincut dengan Penampilan Gibran di Debat Cawapres Versi Survei Indikator
“Saya harap melalui kunjungan pak Bambang Haryo ini pemerintah melalui dinas terkait bisa memberikan perhatian lebih,” katanya mengakhiri.
Dalam kunjungannya ke pasar desa Sidokerto, Dewan Penasihat TKD Jatim dan BHS Peduli mengajak masyarakat untuk makan gratis dan memberikan piagam penghargaan kepada tiga pedagang teladan.
Berita Terkait
-
Nasib Guru di Era Prabowo-Gibran: Akankah Janji Sejahtera Terwujud?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
-
Paloh Tegaskan NasDem Bersama Pemerintahan Prabowo-Gibran, Tapi Kader Tetap Harus Jaga Pikiran Waras
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
-
Prabowo-Gibran Diuji, Nasib Petani Tembakau di Ujung Tanduk Aturan Rokok Baru
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
-
Garda Prabowo Dukung Andi Harun di Samarinda, Pilih Isran Noor di Pilgub Kaltim, Bukan Rudy Mas'ud
Terkini
-
Tragedi Kabel Berubah Jadi 'Jerat Maut' di Jombang, Pengendara Motor Meninggal Dunia
-
Cerita Kronologi Carok Sampang, Korban Saksi Salah Satu Paslon di Pilkada
-
Ngeri! Detik-detik Carok di Sampang Viral di Media Sosial, Polisi Turun Tangan
-
Survei Pilbup Kediri 2024: Petahana Jauh Tinggalkan Penantang
-
Pembunuhan Wanita di Ngaglik Surabaya, Korban Alami Luka di Kepala