SuaraJatim.id - Warga Desa Sruwi, Kecamatan Winongan, Kabupaten Pasuruan digegerkan dengan adanya temuan buntalan kain kecil yang mirip pocong.
Benda tersebut ditemukan di depan rumah beberapa warga. Kepala Desa Sruwi, Tikam menyebut, sudah ada empat rumah warga yang ditaruh benda mirip pocong dengan ukuran kecil tersebut.
Kejadian ini sudah berlangsung sejak 10 hari lalu. “Benar, ada sejumlah warga yang mengadukan ke kami. Kejadiannya ini sudah berlangsung selama 10 hari lalu dan membuat beberapa warga resah,” kata Tikam dikutip dari Beritajatim.com--media partner Suara.com, Rabu (3/1/2024).
Tikam mengaku telah mengumpulkan benda mirip pocong tersebut di balai desa. Beberapa warga dan perangkat desa ada yang mencoba membuka bungkusan kain putih tersebut.
Diketahui, kain mirip pocong itu berisikan tiga jenis dedaunan, yakni daun kelor, daun jarak, dan daun sirih.
Kain tersebut dibungkus kain berwarna putih dan diikat di empat titik. Dia bagian ujung dan sisanya di tengah. Ikatan tersebut yang membuat kain menjadi mirip pocong, namun dengan ukuran kecil.
Tikam mengaku belum mengetahui siapa orang yang melakukan teror tersebut. “Kita belum tahu apa motif dari orang yang membuat ini, yang jelas benda yang menyerupai pocong tersebut sudah kita buka dan disaksikan warga,” lanjut Tikam.
Kepolisian sudah turun tangan. Kapolsek Winongan AKP Rudi Santoso meminta masyarakat untuk tidak panik.
“Saya minta warga Desa Sruwi tenang dan tidak perlu resah, bendanya sudah kita bakar. Sementara itu kita juga melakukan penyelidikan dengan teror yang diterima warga Winongan ini,” kata AKP Rudi Santoso.
Baca Juga: Dapat Perlawanan dari Korbannya, Begal di Pasuruan Jadi Bulan-bulanan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Janji Bebas Rp 40 Juta Berujung Tragis, Napi Makelar Dihajar di Lapas Blitar hingga Kritis
-
Janda di Pasuruan Melonjak Gegara Nikah Siri, 48 Istri Gugat Cerai Usai Suami Ketahuan Poligami
-
Kecelakaan Maut di Manyar Gresik, Pemotor Tewas Terlindas Truk Trailer!
-
Erupsi Gunung Semeru Luncurkan Awan Panas 5 Kilometer, BPBD Lumajang Keluarkan Imbauan Waspada
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar