SuaraJatim.id - Belasan remaja diamankan Polsek Kenjeran, Surabaya usai kedapatan akan melakukan balapan liar.
Sedikitnya ada 16 anak baru gede (ABG) beserta kendaraannya yang saat ini berada di Mapolsek Kenjeran.
Kapolsek Kenjeran Kompol Ardi Purboyo mengaku awalnya mendapat laporan bahwa ada balap liar di Jalur Lingkar Luar Timur (JLLT) Kedung Cowek Surabaya. "Kemudian kami meluncur ke lokasi teryata benar," ujarnya dikutip dari Ketik.co.id--media partner Suara.com, Sabtu (6/1/2024).
Para remaja tersebut dikenakan sanksi tilang. Namun, untuk mengambil kendaraanya wajib diambil para orang tuanya dan membuat surat pernyataan tidak akan mengulanginya.
Baca Juga: Tukang Pijat di Malang Akui Bunuh dan Mutilasi Warga Surabaya, Terancam Hukuman Penjara Seumur Hidup
"Sepeda motor wajib diambil orang tua mereka dengan membawa kelengkapan surat - surat kendaraan serta Kartu Keluarga (KK) dan membuat pernyataan tidak mengulangi lagi balap liar," kata Ardi.
Ardi menegaskan, pihaknya terus melakukan patorli untuk menjaga situasi kamtibmas Polsek Kenjeran Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
"Tujuan diadakan patroli adalah untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif dan kamseltibcarlantas di wilayah Polsek Kenjeran serta membuat masyarakat nyaman atas kehadiran polisi," kata Ardi.
Semetara itu, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP William Cornelis Tanasale mengatakan, aksi balap liar yang dilakukan sekelompok pemuda di jalan raya menganggu masyarakat.
Tidak hanya membahayakan diri sendiri, tetapi juga orang lain atau pengguna jalan lain.
Baca Juga: Warga Surabaya, Korban Mutilasi Tukang Pijat Malang Dilaporkan Hilang Sejak Tahun Lalu
Aksi para ABG itu kerap kali meresahkan warga masyarakat pengguna jalan maupun warga yang tinggal sekitar lokasi. "Saat kita menggelar Jumat Curhat, warga juga mengeluhkan hal itu, maka kita tingkatkan lagi patroli," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
-
Bobotoh Bersuara: Kepergian Nick Kuipers Sangat Disayangkan
Terkini
-
Jadi Sumber Ekonomi, Sampah Bisa Dilacak dan Menghasilkan Uang
-
Akhir Musim, Persebaya Bakal Dikawal Ratusan Bonek "Terbang" ke Australia
-
Khofifah Turun Tangan Langsung! Pencarian Korban Longsor Trenggalek Dipercepat dengan Anjing Pelacak
-
Dari Daun Kelor ke Cuan: Kisah Sukses Pengusaha Wanita Manfaatkan KUR BRI
-
Klaim Saldo DANA Kaget! Jadi Solusi di Tanggal Tua: Berpeluang Raih Rp549 Ribu