SuaraJatim.id - Belasan remaja diamankan Polsek Kenjeran, Surabaya usai kedapatan akan melakukan balapan liar.
Sedikitnya ada 16 anak baru gede (ABG) beserta kendaraannya yang saat ini berada di Mapolsek Kenjeran.
Kapolsek Kenjeran Kompol Ardi Purboyo mengaku awalnya mendapat laporan bahwa ada balap liar di Jalur Lingkar Luar Timur (JLLT) Kedung Cowek Surabaya. "Kemudian kami meluncur ke lokasi teryata benar," ujarnya dikutip dari Ketik.co.id--media partner Suara.com, Sabtu (6/1/2024).
Para remaja tersebut dikenakan sanksi tilang. Namun, untuk mengambil kendaraanya wajib diambil para orang tuanya dan membuat surat pernyataan tidak akan mengulanginya.
"Sepeda motor wajib diambil orang tua mereka dengan membawa kelengkapan surat - surat kendaraan serta Kartu Keluarga (KK) dan membuat pernyataan tidak mengulangi lagi balap liar," kata Ardi.
Ardi menegaskan, pihaknya terus melakukan patorli untuk menjaga situasi kamtibmas Polsek Kenjeran Polres Pelabuhan Tanjung Perak.
"Tujuan diadakan patroli adalah untuk menciptakan kondisi kamtibmas yang kondusif dan kamseltibcarlantas di wilayah Polsek Kenjeran serta membuat masyarakat nyaman atas kehadiran polisi," kata Ardi.
Semetara itu, Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP William Cornelis Tanasale mengatakan, aksi balap liar yang dilakukan sekelompok pemuda di jalan raya menganggu masyarakat.
Tidak hanya membahayakan diri sendiri, tetapi juga orang lain atau pengguna jalan lain.
Baca Juga: Tukang Pijat di Malang Akui Bunuh dan Mutilasi Warga Surabaya, Terancam Hukuman Penjara Seumur Hidup
Aksi para ABG itu kerap kali meresahkan warga masyarakat pengguna jalan maupun warga yang tinggal sekitar lokasi. "Saat kita menggelar Jumat Curhat, warga juga mengeluhkan hal itu, maka kita tingkatkan lagi patroli," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Melampaui Target! Realisasi Investasi Jatim 2025 Tembus Rp147,7 Triliun
-
Perkuat Pendidikan, Khofifah Resmikan Fasilitas dan Revitalisasi 22 SMA/SMK/SLB
-
Satu Keluarga Jadi Korban Angin Kencang di Bondowoso, 3 Orang Luka-luka
-
Gubernur Khofifah Buka Bimtek Kepala Sekolah dan Tenaga Kependidikan Sekolah Rakyat Se-Jatim
-
Heboh Babi Jadi-Jadian di Tulungagung, Ditangkap Warga hingga Masuk Kandang Ayam