SuaraJatim.id - Sebuah gudang tembakau Kelurahan Lawangan Daya, Pamekasan terbakar pada Jumat (26/1/2024) dini hari. Ribuan bal tembakau pesanan pabrik pun ludes dilalap api.
Kebakaran gudang milik warga Surabaya itu terjadi pada pukul 03.00 WIB. Api baru bisa ditaklukkan setelah pukul 09.00 WIB.
"Api baru bisa dipadamkan pada sekitar pukul 09.00 WIB tadi, dan hingga siang ini proses pendinginan masih dilakukan karena tumpukan bal tembakau rajang di dalam gudang sangat banyak," kata Petugas Pemadam Kebakaran dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pemkab Pamekasan Sukandar dilansir dari Antara.
Dia menyebut, petugas pemadam kebakaran sempat kesulitan masuk ke dalam gudang karena saat kejadian dalam kondisi terkunci.
Sementara itu, Zainullah, salah satu saksi sempat melihat kepulan asap dari dalam gudang. Mengetahui itu langsung melaporkannya kepada pemilik gudang Hastono alias Homping.
"Saya langsung melaporkan kepada pemilik gudang. Saya sendiri tidak bisa masuk ke dalam gudang, karena gudang dalam keadaan terkunci," katanya.
Zainul menjelaskan, gudang tersebut berisikan ribuan bal tembakau yang sudah terjual kepada pabrik rokok. Namun, belum dikirim karena baru akan dilakukan pada 30 Januari 2024.
"Saya hanya menjaga, karena tembakau yang tersimpan sudah terjual," katanya.
Hingga sekitar pukul 13:00 WIB, kepulan asap di dalam gudang masih terlihat dan sejumlah petugas gabungan dari Tim Pemadam Kebakaran, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Polisi dan TNI, terus melakukan pendinginan dan mengeluarkan sisa tembakau dari dalam gudang.
Baca Juga: Brutal! 2 Remaja Dibacok di Depan PGS Surabaya, Polisi Bentuk Tim Kejar Pelaku
"Kalau korban jiwa alhamdulillah tidak ada," kata petugas Damkar Sukandar.
Belum diketahui penyebab pasti kebakaran. Dugaannya, ada korsleting listrik.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
BRI Perkuat Kinerja Lewat Layanan Emas dan Digital Tring!
-
Gunung Semeru Ditutup Total Usai Erupsi, Ratusan Pendaki Bertahan di Ranu Kumbolo!
-
Status Gunung Semeru Level Awas! Warga Diminta Jauhi Zona Berbahaya
-
Gunung Semeru Meletus, Kolom Abu Capai 2.000 Meter!
-
CEK FAKTA: Puan Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Benarkah?