SuaraJatim.id - Seorang wanita berinisial LM (25), warga Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi menjadi korban begal payudara.
Peristiwa tersebut terjadi di jalan desa di Desa Klitik Geneng pada Rabu (31/1/2024) sekitar pukul 23.00 WIB. Nahas, korban mengalami patah tulang kaki akibat terjatuh setelah mengalami begal payudara.
Melansir dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, korban saat itu dalam perjalanan pulang dari bekerja di sebuah toko ponsel di Ngawi. Ketika melewati jalan desa Klitik Geneng, korban mengalami pelecehan.
Pelaku yang menggunakan motor matik itu langsung memepet korban dan mengarahkan tangannya ke dada korban.
Sempat ada perlawanan, karena korban mengira pelaku akan merampas harta benda miliknya. Keduanya pun terjatuh bersamaan.
Korban kemudian berteriak sehingga mengundang warga untuk mengejar pelaku. "Ada suara keras begitu kan. Saya langsung datangi. Ternyata ada wanita jatuh dari motor. Ngakunya ada begal gitu. Warga lainnya ngejar. Akhirnya ditangkap di rumah si pelaku ini," kata Ruslan, warga di sekitar lokasi kejadian, Kamis (1/2/2024)
Sementara itu, Kapolsek Geneng AKP Dandung Setiawan membenarkan peristiwa begal payudara tersebut.
Dia mengatakan, pelaku yang masih duduk di sekolah menengah kejuruan tersebut sudah tertangkap. Pelaku berasal dari Kecamatan Paron, Ngawi.
Setelah kami dalami kejadian yang sempat beredar tadi malam ada pencurian dengan kekerasan. Tapi, sebenarnya menurut keterangan saksi maupun pelaku adalah pembegalan payudara saat mengendarai sepeda motor lalu dipepet pelaku. Masih kami dalami pelaku masih pelajar tapi usia sudah 19 tahun," kata Dadung.
Baca Juga: Terkuak! Remaja Pacitan Tewas Usai Minum Kopi Sianida Ternyata Diracun Tetangganya, Ini Motifnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun
-
Kronologi Anak Terjepit Teralis Bangku di RSUD Jombang, Damkar Turun Tangan
-
Warga Keluhkan Parkir Liar di Tulungagung, Dipungut Rp 5 Ribu di Depan Hotel
-
Miris! Lansia Tokoh Masyarakat Cabuli Anak di Surabaya, Korban Diancam dan Diiming-imingi Jajan