SuaraJatim.id - Muncul gerakan 'Unair Memanggil' yang mengajak civitas akademika di Universitas Airlanga untuk mengambil sikap mengkritik pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Sekolah pascasarjana Unair Surabaya mengeluarkan poster yang menegaskan acara 'Unair Memanggil' bukan resmi sekolah pascasarjana Unair.
Anggota Ikatan Alumni (IKA) Unair merespons acara tersebut. Sumpono, salah satu anggota IKA Unair yang tinggal di Jember menilai acara Unair Memanggil hanya untuk kepentingan pribadi.
Dia menyebut, mereka yang terlibat di dalam acara memang sering menggelar acara dengan nama almamater semaunya.
"Saya tahu orang-orangnya. Mereka itu sering memakai label almamater semau gue. Emang miliknya sendiri. Saya juga berhak. Kenapa segitunya memframing seolah Unair melawan Pemerintahan Jokowi ini," ujar Sumpono disadur dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Minggu (4/2/2024).
Pihaknya menyayangkan aksi tersebut. Menurutnya, oknum-oknum tersebut tidak memikirkan keresahan masyarakat dan hanya menimbulkan kegaduhan.
"Selama ini mereka di mana coba, kenapa baru sekarang. Ini artinya mereka membuat kegiatan ini hanya karena ikut-ikutan numpang terkenal padahal sebenarnya untuk kepentingan pribadi mereka," bebernya.
Bukan tidak mungkin jika seperti itu muncul gerakan tandingan. Sumpono mengimbau kepada civitas akademika Unair tak ikut dalam kegiatan tersebut.
Sementara itu, Wakil Direktur Sekolah Pasca Sarjana Unair, Prof Suparto Wijoyo menyikapi beredarnya ajakan untuk mengikuti kegiatan 'Unair Memanggil' yang mengatasnamakan instansi Unair.
Baca Juga: Civitas Akademika Unair Ikuti UGM dan UII, Sosok Ini Sebut Penyelenggara Negara Telah Lampui Batas
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Bebas Bersyarat 2 Napi Lapas Blitar Dicabut, Buntut Aniaya Napi hingga Tewas
-
4 WNA Perempuan Pencuri Emas 135 Gram di Surabaya Diciduk, Beraksi Saat Malam Natal
-
Cuaca Ekstrem Mengancam Jawa Timur hingga 20 Januari, Berpotensi Banjir dan Longsor
-
Banjir Bengawan Jero Rendam Puluhan Sekolah di Lamongan, Siswa Dijemput Pakai Perahu
-
Ratusan Tukang Jagal Bawa Sapi ke DPRD Surabaya, Tolak Relokasi RPH Pegirian ke Tambak Osowilangun