SuaraJatim.id - Pelabukan Jangkar, Situbondo dipenuhi dengan ikan mati. Fenomena tersebut sempat viral di media sosial yang membuat warga heboh.
Salah satu ikan yang mati diketahui jenis pelagis. Ikan-ikan yang terdiri dari layang, teri, kembung tersebut sedang bermigrasi sebelum akhirnya berenang ke tepian pantai dan mati.
Banyaknya ikan yang mati tersebut sempat menjadi tontonan warga sekitar pantai di Pelabuhan Jangkar, Situbondo.
“Fenomena adanya ikan pelagis kecil berenang ketepi pantai dan banyak ditemukan mati di pasir pinggir laut menjadi perbincangan warga,” ungkap Kasatpolairud Polres Situbondo AKP Gede Sukarmadiyasa disadur dari Beritajatim.com--partner Suara.com, Jumat (29/3/2024).
Baca Juga: Masyarakat Jatim Diminta Tingkatkan Kewaspadaan terkait Bencana Hidrometeorologi
Pihaknya mengaku telah meninjau lokasi ribuan ikan mati. Hasil analisa sementara diketahui penyebab matinya ribuan ikan tersebut.
Gede mengungkapkan, matinya ikan disebabkan banyak faktor, mulai dari suhu air laut, arus air laut dan juga angin kencang.
Daerah di sisi timur Pelabuhan Jangkar itu sempat terjadi angin puting beliung.
“Dapat dimungkinkan angin puting beliung tersebut yang menjadi penyebab ikan pelagis kecil banyak yang mati dipinggiran pantai namun masih belum dapat dipastikan,” ungkapnya.
Dia mengingatkan kepada warga untuk tetap waspada terhadap cuaca ekstrem yang bisa terjadi dalam beberapa hari terakhir. Puting beliung masih mengancam kawasan tersebut.
Baca Juga: Cerita Nelayan Situbondo Terombang-ambing di Lautan Selama 20 Jam, Bertahan Hidup Minum Air Hujan
“Karena cuaca masih tidak menentu, diharapkan membawa alat keselamatan dan alat komunikasi untuk keamanan saat bekerja mencari ikan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
KPK Akui Belum Periksa Bupati Situbondo yang Jadi Tersangka
-
Klaim Siap Tahan Bupati Situbondo, KPK: Semua Tersangka Pasti Ditahan pada Waktunya, Cuma...
-
Kasus Dana PEN, KPK Panggil Bupati dan Kadis PUPR Situbondo
-
Peringatan BMKG, Indonesia Diancam Cuaca Ekstrem dan Bencana Hidrometeorologi
-
Dampak La Nina: Ancaman Banjir dan Longsor Mengintai Indonesia
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
Dinilai Hina Janda, Ridwan Kamil Kena Semprot Susi Pudjiastuti: Mau Omong Apa?
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Tax Amnesty Dianggap Kebijakan Blunder, Berpotensi Picu Moral Hazard?
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
Terkini
-
Cawagub Risma akan Normalisasi Sungai Kali Porong untuk Sumber Air: Kalau Beli Mahal
-
Terkuak Pemicu Pembacokan Sampang, Polda Jatim Beberkan Motif Sebenarnya
-
Dok! APBD Jatim 2025 Disahkan, Intip Rinciannya
-
Pengamat: Ketokohan Khofifah-Emil Ternyata Jadi Magnet Pemilih Mataraman
-
Cawagub Lukman Ingin Merevolusi Transportasi dengan Membangun KRL ke Bandara