Scroll untuk membaca artikel
Baehaqi Almutoif
Rabu, 24 April 2024 | 08:35 WIB
Pesepak bola Madura United Hugo Gomes Dos Santos Silva (kiri), Francisco Israel Rivera Davalos (tengah), dan Muhammad Iksan Lestaluhu (kanan) melakukan selebrasi usai timnya berhasil unggul melawan Persita Tangerang pada pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, Jawa Timur, Rabu (6/3/2024). Madura United menang dengan skor 3-2. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi/aww.

SuaraJatim.id - Madura United akan menjadi ujian bagi Arema FC. Klub berjuluk laskar Sape Kerrab itu menargetkan kemenangan di dua laga sisa.

Anak asuh Mauricio Souza itu menyisakan dua pertandingan melawan Dewa United pada 25 April 2024 dan Arema FC di 28 April 2024.

“Waktu kompetisi dimulai, banyak orang percaya Dewa (United) juga beberapa tim lainnya bisa lolos, tapi Madura tidak. Tapi sampai pekan ini kami masih ada kesempatan bisa lolos (championship series),” ujar Mauricio Souza dilansir dari Beritajatim.com--partner Suara.com, Selasa (23/4/2024).

Pelatih asal Brasil itu bertekat untuk menjaga peluang dan membawa timnya lolos ke babak Championship Series. Karena itu, kemenangan melawan Dewa United dan Arema FC menjadi harga mati.

Baca Juga: Imbas Kalah Telak, Tiket Laga Persik Kediri vs Persita Tangerang Sepi Pembeli

“Bagi kami setiap pertandingan ibaratnya laga final yang harus dimenangkan, karena di momen dari kompetisi ini, kalau kami tidak dapat poin itu masalah besar,” katanya.

Kendati demikian, Mauricio Souza mengakui tidak akan mudah, baik Dewa United maupun Arema FC punya target masing-masing.

“Tentu hal itu tidak mudah, menghadapi Dewa United akan menjadi laga sulit, termasuk menjamu Arema. Mereka tentunya akan mati-matian meraih kemenangan dengan target yang mereka canangkan,” katanya.

Sebelumnya, Pelatih Arema FC Widodo Cahyo Putro menargetkan kemenangan di dua pertandingan sisa melawan Madura United dan PSM Makassar. Kemenangan menjadi harga mati jika ingin selamat dari degradasi dari BRI Liga 1 musim ini.

“Kita belum selesai kita masih ada dua pertandingan tetap kita fokus dan fight untuk pertandingan selanjutnya. Saya harapkan euforia kemenangan ini cukup nanti dan sekarang selanjutnya fokus pada dua pertandingan selanjutnya,” tegas Widodo.

Baca Juga: Suporter Persik Cium Aroma Tak Beres Saat Lawan Bhayangkara, Manajemen Angkat Bicara

Dia mengingatkan kepada para pemain untuk tetap mempertahankan semangat juangnya demi meraih kemenangan.

Load More