SuaraJatim.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menunjukkan ketertarikan mengusung Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jatim 2024.
Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah mengakui sudah bertemu dengan Khofifah untuk membicarakan Pilgub 2024. Dia menyebut sedang merayu Gubernur Jatim 2019-2024 itu.
Keputusan untuk mulai penjajakan terhadap Khofifah telah melalui pertimbangan cukup dalam mengenai kebutuhan Jatim lima tahun ke depan. “Saya memang merayu Mbak Khofifah agar bisa bergandengan tangan dengan PDI Perjuangan untuk mencapai tujuan ini," ujar Said dilansir dari TIMES Indonesia--partner Suara.com.
Manuver PDI Perjuangan di Jatim memunculkan spekulasi mengenai calon wakil gubernur yang akan mendampingi Khofifah. Ada sejumlah nama mulai bermunculan ke permukaan.
Baca Juga: PDIP Jatim 'Ngebet' Usung Khofifah di Pilgub 2024, Bagaimana dengan Risma?
Wakil Ketua DPD PDIP Jatim, Budi 'Kanang' Sulityono mengatakan ada beberapa nama kepala daerah yang berprestasi.
"Kami siapkan tiga nama. Pertama, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi; kedua, Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin; ketiga, Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana," jelas Kanang.
Ketiga kader ini merupakan kader PDI Perjuangan. Mereka memiliki pengalaman memimpin daerah.
Sebelumnya, Said Abdullah menyatakan membuka peluang untuk berkoalisi dengan PAN yang telah lebih dulu menyatakan mengusung Khofifah di Pilgub Jatim.
Selain PAN, beberapa partai lain yang juga telah menyatakan mendukung Khofifah, yakni Demokrat, Gerindra, dan Golkar.
Baca Juga: Sinyal PDIP Susul PAN Dukung Khofifah di Pilgub Jatim Kian Menguat
Partai Demokrat secara resmi telah mendeklarasikan paket lengkap Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jatim 2024.
Berita Terkait
-
Kebagusan Jadi Lokasi Megawati dan Keluarga Untuk Mencoblos di Pilkada Jakarta
-
Politisi PDIP: Dukungan Anak Abah dan Ahokers Untuk Pram-Rano Bikin Demokrasi Sejuk
-
Hasto Sebut Partai Coklat Masif Bergerak di Pilgub Sumut: Kami Sangat Khawatir dengan Pak Edy Rahmayadi
-
PDIP Minta Prabowo Tegur Jokowi yang Terlalu Jauh Cawe-cawe di Pilkada 2024
-
Maruarar Sirait Sebut Pram-Rano Bakal Ditinggal Pemilih Nonmuslim Usai Didukung Anies, PDIP Lapor Bawaslu
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya