SuaraJatim.id - Seorang pria bernama Bayu (31) nekat membakar rumahnya sendiri di Desa Kersoharjo, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi pada Rabu (15/5/2024) malam.
Peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Kepala Dusun setempat, Karseno membenarkan kejadian pembakaran rumah.
Dia tidak mengetahui secara pasti kejadian kebakaran. Namun, menurut informasi Bayu yang emosi tiba-tiba mengambil bensin dan menyiramnya ke rumah serta kandang ternak.
Sebelum itu, Bayu diketahui cekcok dengan istrinya. Diduga, emosinya memuncak akibat ada masalah dengan sang istri.
“Saat kami datang, api sudah membakar rumah. Kami bersama warga berusaha memadamkan api. Pemilik rumah sebelumnya cekcok dengan istrinya. Pemilik rumah kabur, ada yang bilang ke sungai,” ujar Karseno dikutip dari BeritaJatim---jaringan Suara.com.
Melihat itu, warga sempat panik dan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Kapolsek Geneng, AKP Dandung Setiawan mengatakan, pelaku yang terpengaruh minuman keras itu cekcok dengan istrinya.
“Dari laporan warga, awalnya kebakaran rumah. Ternyata dibakar oleh suaminya setelah cekcok dengan istrinya. Pelaku juga terpengaruh miras. Dibakar dengan bensin,” kata Dandung.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Istri pelaku, Sutarto, usia 28 tahun, sedang berada di rumah mertuanya bersama anaknya yang masih berusia 3 tahun.
Baca Juga: Detik-detik Truk Ekspedisi Terbakar di Tol Madiun-Ngawi
Pihaknya mengaku telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Kasus pembakaran rumah ini kini ditangani Polsek Geneng.
Saat ini Polisi masih melakukan pendalaman terkait kebakaran tersebut, termasuk motif pelaku. Diduga kuat pelaku nekat membakar rumahnya karena kesal setelah cekcok dengan istrinya.
“Motif pelaku masih kami dalami. Dugaan awal, pelaku kesal setelah cekcok dengan istrinya,” kata Dandung.
Sementara itu, Bayu sudah berada di Polsek Geneng untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Gunung Semeru Ditutup Total Usai Erupsi, Ratusan Pendaki Bertahan di Ranu Kumbolo!
-
Status Gunung Semeru Level Awas! Warga Diminta Jauhi Zona Berbahaya
-
Gunung Semeru Meletus, Kolom Abu Capai 2.000 Meter!
-
CEK FAKTA: Puan Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Benarkah?
-
Imigrasi Jawa Timur Luncurkan QR Code De Imej, Ini Manfaatnya