SuaraJatim.id - Persebaya resmi memperpanjang bek sayap Mikael Alfredo Tata musim depan. Pemain 20 tahun tersebut dinilai sebagai salah satu bakat muda potensial di klub.
Tata bersyukur diberi kepercayaan untuk memperkuat Bajol Ijo musim depan.
"Saya bersyukur kepada Tuhan dan berterima kasih kepada tim pelatih dan manajemen. Saya masih diberi kepercayaan di Persebaya musim depan," ujarnya pada Selasa (11/6/2024).
Dia berjanji akan lebih keras lagi untuk memberikan yang terbaik bagi klub. Eks pemain Arema FC itu tidak sabar untuk menyambut musim depan.
Baca Juga: Profil dan Statistik Franjo Prce, Eks Lazio yang Diisukan Diminati Persebaya
"Tentu saya sangat bangga dan tidak sabar bisa memberikan apa yang saya punya di atas lapangan," katanya.
Tata memastikan semua pemain ingin memberikan yang terbaik untuk meraih hasil lebih baik musim depan. "Kami semua bertekad membawa Persebaya lebih baik musim depan, karena kemarin finish di urutan ke-12," ujarnya.
Pemain yang berposisi sebagai bek kiri di datangkan Persebaya pada paruh kedua BRI Liga 1 2023/2024. Musim lalu dia tercatat delapan kali main, 50 tekel, 41 intersep, dan 14 sapuan.
Munster menilai Tata sebagai salah satu pemain muda yang paling berkembang seperti halnya Andre ”Cobra” Oktaviansyah.
Dia perlahan mendapat kepercayaan dari pelatih Paul Munster pada musim lalu. [Antara]
Baca Juga: Bukan Persebaya, Hugo Gomes Resmi Gabung Klub Liga 1 Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sering Kesetrum Jadi Kemungkinan Alasan Ade Armando Dapat Jatah Komisaris PLN Nusantara Power
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
Terkini
-
BSU dan Bansos Belum Cair? Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Ini dan Dapatkan Cuan Hari Ini
-
Bacaan Niat Puasa Asyura Lengkap dengan Artinya
-
Panduan Lengkap 2025: Cara Beli Nomor Virtual Telegram untuk Verifikasi Aman
-
6 Fakta Pernikahan di Bulan Muharram: Mitos, Budaya, dan Pandangan Islam
-
Rutin Amalkan Zikir Ini Sebelum Tidur Jika Ingin Badan Kuat