SuaraJatim.id - Seorang wanita ditemukan tewas di dalam kamar hotel yang di kawasan Tongas, Probolinggo sempat membuat geger.
Korban yang diketahui Maryam (36), wanita asal Desa Pohsangit Tengah, Kecamatan Wonomerto, Kabupaten Probolinggo itu ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di dalam salah satu kamar hotel pada Minggu (4/8/2024). Jasad korban telah dievakuasi ke RSUD dr Mohammad Saleh.
Hasil pemeriksaan sementara diketahui ada beberapa luka pada tubuh wanita yang berstatus janda tersebut.
Dokter Spesialis Forensik dr Tutik Purwanti mengungkapkan, hasil pemeriksaan luar dan dalam yang telah dilakukan ditemukan sejumlah luka memar pada korban.
Baca Juga: Teka-teki Penculikan di Kediri Mulai Temui Titik Terang, Polisi Ungkap Fakta Baru
"Tanda memar itu ada di leher dan di kepala, tapi nantinya masih ada pemeriksaan tambahan lagi kepada korban. Nanti setelah pemeriksaan itu, bisa kami sampaikan utuh penyebab kematiannya," katanya dikutip dari Suarajatimpost.com--partner Suara.com, Senin (5/8/2024).
Dokter Tutik juga mengungkapkan adanya temuan memar di bagian kepala dan leher korban. Kuat dugaan luka tersebut disebabkan oleh pukulan benda tumpul.
Meski demikian, dia belum berani memastikan penyebab korban kehilangan nyawa. Tutik mengungkapkan, korban tidak dalam kondisi hamil. Hal ini menepis kabar di masyarakat.
"Dari gambaran pemeriksaan dalam, belum bisa kami pastikan yang fatal itu memar akibat benda tumpul yang di sebelah mana," tutup Pembina RS Bhayangkara Kediri itu.
Sebelumnya, wanita di Probolinggo ditemukan tewas dalam kamar hotel di Kecamatan Tongas dengan banyak luka lebam dan bekas cekikan.
Baca Juga: Polisi Ungkap Fakta Baru di Balik Tewasnya Wanita Terjerat Kabel di Surabaya
Korban ditemukan tak bernyawa setelah diketahui menginap di kamar hotel tersebut dengan seorang laki-laki yang diduga suami siri korban.
Berita Terkait
-
Promo Spesial Hotel Indigo Bintan: Staycation Hemat Pakai Kartu BRI!
-
Ulasan Novel Hotel Royal Costanza: Kisah Seorang Jurnalis yang Disandera
-
Sambut Tahun Baru, Nikmati Pengalaman Staycation dan Konser Akhir Tahun 'Tribute to Chrisye' di Hotel Ini
-
Dari Biryani hingga Dim Sum, Jaringan Hotel Ini Hadirkan "Taste of Asia" yang Menggugah Selera
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Bawaslu Jatim Minta Hormati Masa Tenang: Jangan Ada Pengumuman Hasil Survei
-
Pesan Penting Said Abdullah untuk Kader PDIP Jatim di Masa Tenang
-
Tega! Kronologi Suami di Gresik Aniaya Istrinya Hingga Meninggal
-
Gunakan Alat Seadanya, Emil Dardak Ikut Turunkan APK
-
APK Calon Kepala Daerah Dibersihkan dari Jalanan Kota Surabaya