SuaraJatim.id - Kasus pencurian mengegerkan warga Desa Dradahblumbang, Kecamatan Kedungpring, Lamongan. Pelaku menggunakan modus baru, melubangi pintu rumah korbannya dengan dibakar.
Pencurian tersebut terjadi di rumah Taryono (56), warga Dusun Carangbang. Istri Taryono, Ida Sri Wahyuningsih (44) mengetahui sepeda motornya raib pada Rabu (28/8/2024).
Kasi Humas Polres Lamongan, Ipda M Hamzaid mengatakan, saat itu istri korban akan berangkat kerja sekitar pukul 04.00 WIB. Namun, tidak mendapati motor Honda Beat miliknya.
“Pada saat akan berangkat kerja itulah, istri korban ini mencari sepeda motornya, tapi ternyata sepeda motornya itu sudah tidak ada di dalam rumah,” kata Hamzaid dikutip dari BeritaJatim--partner Suara.com, Rabu (28/8/2024).
Sri sempat menanyakan kepada anaknya, tetapi juga tidak mengetahui keberadaan sepeda motornya.
“Saat itulah, istri korban melihat pintu samping rumahnya dalam kondisi terbuka, dan pintu berbahan kayu itu dalam keadaan berlubang dan gosong bekas terbakar,” tuturnya.
Mengetahui itu, Sri lantas membangunkan sang suami. Keduanya lantas mengecek ke seluruh rumah. Ternyata 7 ekor ayam bangkok yang berada di kandang halaman rumah juga raib.
“Petugas Polsek Kedungpring yang menerima laporan langsung mendatangi tempat kejadian melakukan olah TKP dan memintai keterangan para saksi,” kata Hamzaid.
Pencurian dengan modus membakar pintu rumah ini memang jarang terjadi, bahkan dapat dikatakan baru.
Baca Juga: PDIP Keluarkan Rekomendasi 10 Daerah di Jatim, Sidoarjo Masih Abu-Abu
Polisi saat ini sedang melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
BRI Tegaskan Komitmen Dukung Asta Cita Lewat Akselerasi KPR FLPP
-
DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
-
Daftar 21 Tersangka Kasus Korupsi Dana Hibah Jawa Timur
-
Bakar Perlengkapan Salat, RD Klaim Perempuan Tak Boleh Salat di Masjid
-
Anggota DPR RI Minta Semua Bangunan Pesantren Diaudit