SuaraJatim.id - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan pesan penting untuk kader partai belambang kepala banteng tersebut.
Pesan tersebut disampaikan Megawati saat menghadiri langsung di acara konsolidasi kader pengurus DPC Kota/Kabupaten se-Jatim, DPD PDIP Perjuagan, Anggota DPRD kabupaten/kota, anggota DPRD Jatim dan anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Jatim, di Surabaya pada Selasa (12/11/24).
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Said Abdullah usai konsolidasi tertutup mengatakan, Megawati berpesan kemenangan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang diusung, yaitu Tri Rismaharini dan Gus Hans harus diprioritaskan.
“Ibu Ketum sudah dengan tegas mengatakan bahwa kemenangan Risma-Gus Hans wajib diperjuangkan. Ini adalah mandat besar yang harus kita jaga dan wujudkan, termasuk memenangkan calon-calon kepala daerah lainnya di tingkat kabupaten dan kota,” katanya.
Baca Juga: Hasil Survei Pilgub Jatim 2 Pekan Jelang Masa Tenang: 3 Srikandi Siapa yang Unggul?
Kemenangan Risma dan Gus Hans tidak hanya penting untuk partai, melainkan juga mewujudkan harapan masyarakat Jawa Timur untuk memiliki pemimpin yang mampu membawa perubahan.
Karena itu, semua kader dan pengurus partai harus bergotong royong memenangkan pasangan Risma-Gus Hans.
PDIP menargetkan bisa memenangkan pasangan Risma-Gus Hans mencapai 60 persen. "Maka selain kemenagan Risma-Gus Hans, juga kemenangan calon kita di Pilkada kota dan kabupaten di Jatim," tegasnya.
Said menyebut target yang dicanangkan partainya tersebut masih realistis. Dia yakin bisa diraih asalkan semua kader, pengurus partai dan simpatisan bersama-sama bergerak.
Selain meminta agar memenangkan Jawa Timur di Pilkada 2024, Megawati juga berpesan agar semua kader menjaga ketentraman dan stabilitas di Jawa Timur.
Baca Juga: Risma Akui Ada Campur Tangan ITS dalam Pembangunan Kota Surabaya
“Bu Megawati minta kita harus mampu menunjukkan wajah partai sebagai pengayom dua identitas besar, yakni religiusitas dan nasionalisme. Identitas ini sangat kuat di Jawa Timur dan menjadi modal kita untuk menjaga keharmonisan masyarakat,” katanya.
Berita Terkait
-
Berapa Tinggi Badan Tutku Burcu? Biodata pesaing utama Megawati Hangestri di Liga Voli Korea
-
Legislator PDIP Pesimistis DPR Bisa jadi Oposisi Rezim Prabowo, Wakil Rektor UGM Ingatkan Hal Ini
-
Jaga Demokrasi, Wakil Rektor UGM Dukung PDIP dan Nasdem Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo
-
Aria Bima PDIP Kritik Prabowo: Kekuasaan Presiden Terlalu Besar, Sampai Bisa Endorse Cagub
-
Jadwal Red Sparks Hari Ini, Megawati Lawan Legenda Voli Korea Kim Yeon Koung di Tim Kuat Pink Spider
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Nasib Siswa Disuruh Menggonggong di Surabaya: Trauma dan Diskors
-
Tragedi Pilu di Sidoarjo: Anak Tega Bunuh Ibu Kandung Saat Mabuk
-
Pemicu Demo Bawaslu Jember Berujung Ricuh: Pagar Rusak dan Roboh
-
Luluk Sebut Tenaga Pendidik di Pesantren Juga Butuh Perhatian
-
Kronologi Daihatsu Zebra Tabrak Brio Lalu Masuk Jurang di Pacet, Begini Kondisi Penumpangnya