SuaraJatim.id - Viral di media sosial, massa Barisan Nasional Pemuda Madura (BNPM) menyerbu Kantor Kecamatan Asemrowo Surabaya memaksa bertemu dengan Camat Asemrowo.
Dugaannya ada puluhan orang masuk ke Kecamatan Asemrowo. Camat Asemrowo, M. Khusnul Amin membenarkan hal tersebut.
Saat itu dia sedang rapat dengan dua staf, tiba-tiba saja pintu ruangannya digedor-gedor dari luar.
"Kami sedang mempersiapkan zoom meeting dengan Pak Wali Kota, saat itu saya dan dua staf saya, Alfian serta Devi mengadakan rapat sebelum melakukan laporan dengan Pak Wali via zoom. Tiba-tiba ada yang menggedor pintu saya, bahkan suara dari mereka saling bersahutan, membuat saya keluar," ujar Amin, Rabu (8/1/2025).
Baca Juga: Aliansi Ulama dan Tokoh Jatim Tolak Waterfront Land Surabaya: Pak Prabowo Dengarkan Suara Rakyat!
Setelah pintu ruangnya terbuka, massa dari BNPM ini beradu mulut dengan Camat. Sempat diajak keluar, namun massa tetap meminta dan memaksa masuk ke ruangan sambil merekam.
Mendengar ada kegaduhan di luar ruangan, terlebih lagi Camat Asemrowo membuka pintu, salah satu stafnya, yakni Devi gemeter ketakutan, sampai lari sembunyi di bawah meja.
"Saat itu, saya sama Alfian ke ruangan bapak (Camat) koordinasi. Karena akan segera rapat melalui zoom meeting dengan Pak Wali Kota, penyampaian inovasi-inovasi apa saja yang dilakukan oleh kecamatan. Tiba-tiba ada ramai-ramai di luar, bahkan sampai gedor-gedor pintu dan kaca ruangannya Pak Camat," kata Devi pada awak media.
"Saya kaget, takut, dan langsung lari di bawah meja Pak Camat untuk sembunyi," imbuhnya.
Ternyata, setelah didudukan, BNPM ingin menemui Camat, dan keberatan soal penertiban yang sudah dan akan dilakukan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, di area Asemrowo.
Baca Juga: Trik Manusia Silver Bobol Motor di Surabaya Terbongkar, Hampir Saja Kecoh Polisi
"Kami sedang rapat bertiga. Tidak benar jika ada hal itu yang dituduhkan pada kami," tandasnya.
Di video yang diunggah oleh @bnpmsaifulck2 sepanjang 1 menit 6 detik tersebut menunjukan aksi penyerbuan ke Kantor Kecamatan Asemrowo, memunculkan sosok PNS berpakaian coklat, diketahui itu adalah Camat Asemrowo, M. Khusnul Amin.
Namun saat berhentinya video tersebut, ada oknum yang mengatakan jika Camat Asemrowo menyembunyikan seorang perempuan di ruangannya.
Kontributor : Dimas Angga Perkasa
Berita Terkait
-
CEO Persebaya Dukung PSSI: Shin Tae-yong Tak Bisa Bahasa Indonesia dan Inggris
-
Barbar! Viral Pejabat di Halmahera Barat Membabi Buta Gebuki Warga Diduga Tak Sudi Kantor Didemo
-
Viral Komentar Jujur Bocah soal MBG di Sekolah Bikin Gemas, Sebut Ibunya Senang karena Ini
-
4 Video Kocak Bocah SD Santap Makan Bergizi Gratis, Netizen Ikut Geli
-
Ramai Said Didu Buka Suara Soal Pagar Laut Misterius: Semua Tahu, tapi Lembaga Negara Takut
Terpopuler
- Prank Awal Tahun? Shin Tae-yong Bukan Dipecat, Tapi Naik Jabatan Ini
- Pemecatan Shin Tae-yong Dikaitkan dengan Gibran, Publik: Mending Ganti Wapres
- Eks Striker Barcelona Pengganti STY, Diumumkan Erick Thohir Hari Ini
- Respons Elkan Baggott usai Shin Tae-yong Dipecat PSSI
- Ari Lasso Curigai Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Pusing karena Dikelilingi...
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP 5G Murah dengan Memori Jumbo Terbaik Januari 2025
-
KKP Murka Ada Pagar Laut 30 Km di Dekat PSN PIK2: Rezim Untuk Menguasai Perairan Muncul
-
Putra Shin Tae-yong Mencak-mencak, Arya Sinulingga: Tanya Bapakmu!
-
Deddy Corbuzier: Ada Pihak-pihak Minta Podcast Shin Tae-yong Diedit
-
Ragnar Oratmangoen: Tetap Dukung Timnas Belanda!
Terkini
-
Polisi Ungkap Fakta Baru Kecelakaan Maut di Kota Batu: Surat Izin Uji Berkala Kedaluwarsa
-
Viral Bentuk Awan Melingkar di Mojokerto, Bahayakah?
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Kota Batu: Bus Tabrak 6 Mobil dan 10 Motor
-
Tim Hukum Khofifah-Emil Sebut Gugatan Risma-Gus Hans Obscuur Libel
-
Camat Asemrowo Akan Laporkan Pelaku Perekaman dan Pengunggahan Video yang Viral ke Polisi