SuaraJatim.id - Hujan disertai angin kencang menerjang Surabaya pada Kamis (13/2/2025) sore. Dua orang menjadi korban dalam kejadian tersebut.
Kedua korban terluka akibat tertimpa reruntuhan bangunan di samping SPBU 54.601.75 yang ada di Jalan Tanjung Sari, Sukomanunggal, Surabaya.
Sub Koordinator Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Surabaya, Arif Sunandar mengatakan, hujan deras disertai angin kencang menyebabkan sebuah bangunan yang ada di sebelah SPBU Sukomanunggal rusak cukup parah.
“Lebih tepatnya ini tadi kelihatannya bukan rumah permanen yang ditempati, tapi lebih ke semacam gudang,” ujarnya dikutip dari Ketik.co.id--partner Suara.com, Kamis (13/2/2025).
Baca Juga: Wali Kota Surabaya Ultimatum Perangkat Daerah: Tak Ada Tak Toleransi Warung Pangku, Judi, dan Miras
Kerusakan tersebut sempat menimbulkan kepanikan. Dua orang menjadi korban dalam kejadian itu.
Tampak video beredar mengenai kondisi kejadian ini terlihat atap plafon dari bangunan tersebut roboh. Sementara petugas sedang melakukan evakuasi di tempat kejadian.
Informasi yang dihimpun, kedua korban mengalami luka di kaki. Satu orang memar dan korban lainnya mengalami sobek serta patah.
Kejadian berlangsung cukup cepat. Saat itu korban sedang mengantre BBM, tiba-tiba tertimpa bangunan yang ambruk.
Petugas kebersihan dan tim darurat segera dikerahkan ke lokasi untuk melihat secaraa langsung. Kerugian materi diperkirakan cukup besar.
Berita Terkait
-
Profil Jaiden Law, Winger Keturunan Surabaya Kelahiran Sydney yang Bakal Trial di Klub Spanyol
-
Rayhan Hanan Buka-bukaan Soal PR Besar Persija Jakarta, Optimis Bangkit?
-
BRI Liga 1: Imbangi Persija, Misi Persebaya Surabaya Masih Belum Tuntas?
-
Wawali Surabaya Dilaporkan Polisi! Gara-Gara Bela Pekerja yang Ijazahnya Ditahan?
-
Siapa Miles de Vries? Winger FC Utrecht Keturunan Surabaya OTW Bela Timnas Indonesia di Piala Dunia
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
-
Aspirasi Tersampaikan, Ini Momen Aksi TPUA di Rumah Jokowi Dikawal Humanis Polresta Solo
Terkini
-
Terungkap Korban Oknum Guru Lumajang yang Lakukan Pelecehan Seksual Lebih Banyak
-
Berkat Program BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita
-
UMKM Binaan BRI Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Usai Digeledah KPK Ketua KONI Jatim Angkat Bicara, Terkait Kasus Apa?
-
Gubernur Khofifah Sambut Baik Komandan Lantamal V Dukung Kedaulatan Pangan di Jatim