SuaraJatim.id - Kecelakaan beruntun terjadi di ruas Jalan Tol Ngawi-Kertosono KM 588+100 A pada Kamis (27/3/2025) siang.
Tiga kendaraan terlibat dalam insiden tersebut. Ketiganya, yakni Toyota Avanza, Toyota Fortuner, dan truk giga muatan paket.
Laporan dari kepolisian tujuh orang mengalami luka-luka dalam kejadian tersebut. Para korban mendapat perawatan ke Rumah Sakit Widodo, Kabupaten Ngawi.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Ngawi, Iptu Parsidi menceritakan kronologi kejadian. Awalnya, Toyota Avanza dengan nomor polisi B-2750-JUZ yang dikemudikan oleh Setyo Budi Utomo (57) melaju dari arah barat ke timur.
Di depannya ada Toyota Fortuner dengan nomor polisi B-2687-TBK yang dikemudikan Ari Wibowo (36).
Sedangkan di bahu jalan ada truk giga muatan paket dengan nomor polisi B-9212-UXY yang dikemudikan Tri Biwara Hartanto (38). Tiba - tiba Toyota Fortuner kehilangan kendali dan menabrak truk.
“Pengemudi Toyota Fortuner tidak mampu menguasai laju kendaraannya, karena kurang hati-hatinya dan jarak yang sudah dekat sehingga terjadi tabrak depan kiri Toyota Fortuner dengan bagian belakang kanan truk Isuzu Elf Giga Fuso,” ungkap Iptu Parsidi dikutip dari BeritaJatim --- partner Suara.com.
Tabrakan tidak terelakkan. Kerasnya benturan membuat mobil terpental ke kanan dan bertabrakan dengan bagian depan Toyota Avanza.
Kedua mobil mengalami kerusakan cukup parah. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun, tujuh orang mengalami luka - luka.
Baca Juga: DPRD Jatim Minta Pejabat Pakai Mobil Dinas untuk Mudik Disanksi: Lukai Hati Rakyat
Kepolisian mengimbau kepada seluruh pengguna jalan tol untuk tetap meningkatkan kewaspadaannya. Selain itu, juga diminta untuk menjaga jarak aman. Pastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum memasuki jalan tol. Periksa kondisi ban, rem, lampu, dan komponen penting lainnya.
Selalu patuhi batas kecepatan yang ditetapkan. Kecepatan tinggi meningkatkan risiko kecelakaan dan memperparah dampaknya. Gunakan lajur kiri untuk kendaraan dengan kecepatan sedang dan lajur kanan untuk mendahului.
Hindari berpindah lajur secara tiba-tiba dan selalu berikan isyarat dengan lampu sein.
Jangan memaksakan diri untuk mengemudi jika merasa lelah atau mengantuk. Manfaatkan rest area yang tersedia untuk beristirahat dan memulihkan kondisi sebelum melanjutkan lagi perjalanan. Selalu perhatikan rambu-rambu lalu lintas dan petunjuk jalan.
Puncak Arus Mudik Lebaran 2025
Kepolisian Republik Indonesia mengungkapkan bahwa prediksi arus mudik lebaran 2025 akan berlangsung pada tanggal 28 Maret-30 Maret 2025. Lalu untuk prediksi arus balik lebaran 2025 menurut Kepolisian Republik Indonesia yakni berlangsung pada tanggal 5 April - 7 April 2025 mendatang.
Sedangkan Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik lebaran 2025 akan berlangsung pada tanggal 28 Maret 2025 atau H-3 menjelang Hari Raya Idul Fitri. Lalu puncak arus balik lebaran 2025 akan berlangsung pada tanghal 6 April 2025 atau pada H+5 lebaran Idul Fitri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Jatim Target Produksi Jagung Tembus 5,4 Juta Ton 2026, Khofifah Ungkap Potensi Surplus Besar
-
Angin Kencang Terjang Pamekasan, 14 Rumah Rusak dan Pohon Tumbang di Tiga Kecamatan
-
Tak Hanya Juara di Arena, Atlet SEA Games 2025 Dibekali Edukasi Finansial oleh BRI
-
BRI Dukung Prestasi Atlet Indonesia Peraih Medali SEA Games 2025 Lewat Penyaluran Bonus
-
Tragis Kecelakaan Kereta Api di Bojonegoro, Pengendara Motor Tewas Ditabrak Argo Bromo Anggrek