SuaraJatim.id - Terkait fenomena munculnya awan raksasa menyerupai mata--anda juga yang bilang mirip cincin--yang menghebohkan warga Kediri pagi tadi, direspons oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisikan (BMKG).
Kepala Stasiun Geofisika Kelas III BMKG Sawahan, Mohammad Chudori, mencoba memberikan penjelasan. Ia menduga awan itu merupakan contrail.
"Contrail (jejak kondensasi) adalah jejak uap air terkondensasi yang muncul dari sisa pembakaran mesin pesawat," kata Chudori saat dihubungi kontributor SuaraJatim.id, Selasa (1/12/2020).
"Apabila uap air tersebut menabrak udara dingin, uap air itu berubah menjadi kristal-kristal es yang meninggalkan jejak awan salju putih. Jejak kondensasi dapat terlihat dalam waktu beberapa detik atau menit, atau bahkan berjam-jam, bergantung pada kondisi atmosfer," lanjutnya.
Baca Juga:Aman, Bandara Abdul Rachman Saleh Malang Tak Terpengaruh Letusan Semeru
Untuk memastikan dugaan ini, kata Chudori, pihak BMKG melalui BMKG Stasiun Meteorologi Juanda telah melakukan pengecekan. Hasilnya memang ada pesawat latih melintas di langkit Kediri pagi tadi.
"Kita sudah croscek Tower TNI AU di Madiun, bahwa tadi pagi ada pesawat latih yang areanya sampai ke Kediri. Dimungkinkan itu (awan menyerupai mata) merupakan contrail pesawat latih TNI-AU yang bermanuver," katanya.
Sebelumnya, di media sosial foto-foto awan melingkar menyerupai mata ini ramai di media sosial.
Di antara warga yang mangabadikan momen langka ini ialah akun facebook @Bokis. Bokis mengungah foto awan menyerupai mata ke Grup iWaPESek (info Warga PARE Sekitarnya) iWP. Postinganya pun viral.
"Yang di Kota Kediri pagi ini bisa menikmati fenomena mata awan di langit," tulis akun @Bokis dalam unggahan yang disertai foto awan raksasa menyerupai mata.
Baca Juga:Awan Berbentuk Unik Muncul saat Semeru Erupsi, Publik Perdebatkan Ini
Postingan @Bokis mendapat beragam reaksi dari warganet. Ada yang menanyakan kebenaran unggahan tersebut, ada yang menduga awan itu terbentuk karena adanya pesawat latih yang baru saja lewat, dan sebagainya.
"Bekase pesawat latihan wi mw (bekasnya pesawat latihan itu tadi)," tulis akun @Tanto Adi di kolom komentar.
Kontributor : Usman Hadi