SuaraJatim.id - Hari ini pencoblosan Pilkada Kota Surabaya. Seperti halnya Calon Wali Kota Machfud Arifin yang saat ini tengah bersiap-siap berangkat menuju TPS No 25 di kawasan Jalan WR Supratman, Rabu (9/12/2020).
Pantauan di rumah kediaman Machfud saat ini tengah ramai awak media. Dia berencana mencoblos bersama sang istri Lita Machfud Arifin. Meski kondisi mendung nantinya akan berjalan kaki menuju TPS.
"Saya KTP Surabaya, saya nanti sama istri saya berangkat. Walaupun mendung tetap berangkat justru ini teduh," katanya kepada awak media.
Sebelum berangkat ke TPS, Machfud mengaku melaksanakan salat dhuha terlebih dahulu bersama tim dan para relawan yang ada di kediamannya. Hal ini dilakukan sebagai rutinitas ibadah yang dilakukan sekaligus meminta kelancaran dalam pesta demokrasi kali ini.
Baca Juga:Sebelum Nyoblos, Eri Cahyadi Sowan ke Rumah Risma Minta Doa Restu
"Tadi saya bangun salat subuh, dhuha juga bersama kawan-kawan. Sebetulnya mau ajak wartawan dulu bersepeda tapi nanti pasti telat jadwal liputannya," ucapnya sembari tertawa.
Di hari H pemungutan suara ini, Machfud berpesan kepada masyarakat untuk menentukan haknya di TPS-TPS. Jangan sampai keputusannya memilih terhalangi untuk melaksanakan demokrasi.
"Nggak ada satupun bisa menghalangi keputusan siapapun untuk memilih. Inilah pesta demokrasi untuk menentukan demokrasi terdepan," katanya.
Setelah pencoblosan selesai, Machfud mengaku tak ada kegiatan apapun. Ia hanya berencana memantau jalannya penghitungan suara saja.
"Penentuan kemenangan dari Tuhan. Berdoa sudah maksimal. Abis coblosan mau memantau saja. Nggak ada agenda lain," ujarnya.
Baca Juga:Seorang Wanita Tepergok Bagi-Bagi Duwit Jelang Coblosan di Pilkada Surabaya
Kontributor : Arry Saputra