SuaraJatim.id - Warga di Desa Mori RT 7 RW 02 Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro gempar sebab salah satu warganya, bocah 13 tahun tenggelam di Sungai Bengawan Solo.
Bocah bernama Muhamad Faisal Reza (13), itu tenggelam saat buang air besar. Padahal debit sungai sedang surut beberapa hari terakhir ini. Peristiwa ini terjadi pukul 10.00 WIB, Jumat (14/05/2021).
Seperti dijelaskan Kepala Seksi Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bojonegoro Eko Susanto, korban saat ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia.
"Tim SAR gabungan BPBD berhasil menemukan korban sudah dalam keadaan meninggal dan langsung dibawa ke rumah duka," ujarnya, seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com.
Baca Juga:Diduga Ketahuan Mencuri, Bocah SD Loncat ke Sungai Lalu Hilang-Tenggelam
Proses pencarian dilakukan sekitar 1,5 jam hingga jasad korban berhasil ditemukan. Menurut keterangan warga, sebelumnya korban asal Desa Mori RT 7 RW 02 Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro itu sedang buang air besar di Bengawan Solo bersama temannya.
Diketahui, saat ini kondisi air sungai Bengawan Solo sedang surut. Namun, Eko Susanto mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati saat melakukan aktifitas di sungai terpanjang di Pulau Jawa yang melintas di Bojonegoro itu.