Syarat Lamaran Kerja Agar Cepat Diterima, Mulai dari Data Diri hingga Kartu Kuning

Sebelum melamar pekerjaan hendaknya mengetahui dulu apa saja syarat lamaran kerja yang biasa dibutuhkan perusahaan.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 10 Desember 2021 | 14:08 WIB
Syarat Lamaran Kerja Agar Cepat Diterima, Mulai dari Data Diri hingga Kartu Kuning
Ilustrasi lamaran kerja (Shuttertstock).

SuaraJatim.id - Melamar pekerjaan merupakan hal yang dinanti oleh sebagian besar orang yang baru saja lulus dari kuliah atau SMK. Sebelum melamar pekerjaan hendaknya mengetahui dulu apa saja syarat lamaran kerja yang biasa dibutuhkan perusahaan.

Untuk masuk ke sebuah perusahaan tidak semudah yang dibayangkan meski lowongan kerja (loker) yang tersedia sangat banyak. Hal itu disebabkan karena pelamar kerja jauh lebih banyak dibandingkan kuota loker yang tersedia.

Maka dari itu seseorang membutuhkan skill dan strategi khusus dalam melamar pekerjaan.

Salah satu hal penting ketika seseorang hendak melamar pekerjaan adalah mengetahui apa saja syarat kelengkapan lamaran kerja yang secara umum dan khusus dibutuhkan perusahaan. Kelengkapan administrasi ini menjadi penting karena berkaitan dengan data diri calon pekerja.

Baca Juga:Ini Berkas yang Dibutuhkan Sebagai Syarat Buat SKCK Khusus untuk WNA dan WNI

Berikut beberapa syarat lamaran kerja yang perlu kamu ketahui:

1. Surat lamaran kerja

Surat lamaran kerja salah satu dokumen penting saat melamar kerja. Lewat surat lamaran ini perusahaan bisa mengetahui apa maksud dan apa yang kamu inginkan dalam melamar pekerjaan.

Di dalam surat lamaran itu kamu menuliskan identitas dan tujuanmu. Gunakan bahasa yang sederhana dan lengkap namun tidak bertele-tele. Kamu bisa melihat sejumlah contoh surat lamaran kerja di website.

2. Biodata atau Curriculum Vitae (CV)

Baca Juga:Karyawan Dilarang Lembur, Perusahaan Matikan Internet Saat Jam Pulang Kerja

CV atau riwayat hidup ini sangat penting untuk melamar pekerjaan. Sebab di dalamnya disebutkan secara lengkap identitas kamu, pengalaman kerja, riwayat pendidikan, prestasi yang telah diraih dan lain-lain. Sehingga CV ini bisa menggambarkan dirimu kepada perusahaan.

Hal yang perlu kamu perbanyak tulis adalah pengalaman, skill dan prestasi yang kamu bisa dan kamu raih selama ini. Itu akan menjadi poin penting saat melamar dan berpeluang besar di terima.

3. Identitas

Biasanya identitas yang diserahkan ke perusahaan itu berupa fotokopi dokumen asli. Adapun identitas yang sering dibutuhkan perusahaan adalah Kartu Tanda Penduduk atau KTP dan Kartu Keluarga atau KK.

Namun, di era kemajuan teknologi ini, biasanya perusahaan meminta agar identitas yang dibutuhkan di scan, sehingga wujudnya digital bukan lagi fotokopi. Nah saat menyerahkan identitas perlu hati-hati agar tidak disalahgunakan.

4. Ijazah dan Transkip Nilai

Ijazah dan transkip nilai bisa dijadikan bukti seberapa jauh kamu menempuh pendidikan atau untuk mengetahui pendidikan terakhirmu. Sehingga bisa disesuaikan dengan kualifikasi loker yang dibutuhkan.

Selain itu, lewat transkip nilai juga bisa mengukur seberapa banyak pengetahuan yang dimiliki pelamar.

5. SKCK

Surat Keterangan Catatan Kepolisian atau SKCK akan menerangkan bahwa kamu pernah terlibat atau mempunyai riwayat berurusan dengan hukum atau pidana serta kriminal. Hampir semua perusahaan masih meminta SKCK bagi para pelamarnya.

6. Surat Keterangan Sehat

Surat keterangan sehat dibutuhkan untuk membuktikan jika pelamar dalam kondisi sehat. Sebab orang yang akan bekerja dibutuhkan kesehatan fisik yang benar-benar terjaga. Pelamar bisa mencari surat keterangan sehat ini melalui Puskesmas, klinik atau rumah sakit.

7. Foto

Biasanya perusahaan akan meminta foto terbaru pelamar. Selain itu ukuran dan background foto biasanya sudah ditentukan oleh perusahaan. Pelamar bisa menggunakan pakaian sopan dan menarik saat mengambil foto.

8. NPWP

Beberapa perusahaan biasanya meminta Nomor Pokok Wajib Pajak atau NPWP,. Terlebih jika perusahaan yang dilamar merupakan perusahaan besar. Jika belum punya bisa membuat di kantor pajak terdekat.

9. Surat Kuning

Surat Kuning atau Kartu Pencari Kerja (AK-1) merupakan syarat lamaran yang dibutuhkan calon pekerja. Kamu bisa mencari kartu kuning di Dinas Tenaga Kerja setempat. Kartu ini untuk memastikan kuantitas tenaga kerja di Indonesia.

10. Surat pengalaman kerja dan sertifikat

Syarat terakhir ini dapat dijadikan sebagai pelengkap dan agar berpotensi besar diterima di perusahaan. Orang yang sudah berpengalaman kerja bisa melampirkan surat pengalaman kerjanya.

Selain itu, jika ada prestasi atau kemampuan yang sudah pernah diraih baik berupa sertifikat atau piagam bisa dicantumkan agar bisa menjadi poin plus atau tambahan.

Demikian penjelasan mengenai syarat lamaran kerja. Pastikan kamu bisa memenuhi syarat di atas sebelum melamar pekerjaan.

Kontributor : Muhammad Aris Munandar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini