SuaraJatim.id - DPC Kota Blitar percaya diri pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang diusung bisa menang telak.
Ketua DPC PDIP Kota Blitar, Syahrul Alim menargetkan pasangan Ganjar-Mahfud MD menang 60 persen di Pilpres 2024.
Namun, apabila dilihat hasil perolehan suara Jokowi-Maruf Amin pada Pilpres 2019 target tersebut turun. Seperti diketahui pada pemilihan presiden lima tahun lalu pasangan yang juga diusung PDI Perjuangan itu memperoleh 72 persen suara di Blitar.
Syahrul Alim menyebut target kemenangan 60 persen pada Pilpres 2024 terbilang realistis. “Kita tim pembentukan tim pemenangan kota sudah, kami terbatas target kami 60 persen,” kata dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Kamis (30/11/2023).
Baca Juga:Detik-detik Anggota TNI Terjun Payung Mendarat di Atap Rumah Warga Blitar, Parasut Tersangkut Antena
Target tersebut, kata Syahrul, tidak asal-asalan. Pihaknya mengaku telah menghitung dengan matang sebelum memasangnya.
Dia pun yakin target tersebut bisa diraih pasangan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024. “InsyaAllah bisa terpenuhi ini bukan hanya omongan semata tapi sudah kami hitung,” terangnya.
Syahrul mengaku, banyaknya pasangan calon yang maju di Pilpres 2024 menjadi salah satu pertimbangan memasang target tersebut. Pada 2019 hanya ada dua pasangan calon, sedangkan untuk tahun depan 3 paslon.
“Jelas faktor calon presiden juga dulu dua sekarang calonnya ada tiga maka otomatis turun target perolehan suaranya itu realistis,” katanya.
Sekadar diketahui, Kota Blitar merupakan basis PDI Perjuangan. Kota yang berada di selatan Jatim tersebut menjadi salah satu lumbung suara capres-cawapres yang diusung partai berlambang kepala banteng itu.
Baca Juga:Dukung Ganjar-Mahfud, Yenny Wahid Akui Dapat Petunjuk Spiritual