"TKN kirim surat kepada KPU minta supaya penyelenggaraannya ditukar, alasannya apa 'kan nggak elok, dalam satu sesi debat ketiga ini penyelenggaranya empat (stasiun) TV (dalam) satu grup MNC dan semuanya afiliasi, ini namanya dominasi market," kata dia
Nusron menjelaskan bahwa TKN tidak bersikap anti terhadap MNC Grup, namun dalam persaingan usaha, keberadaan empat stasiun TV dari MNC Grup pada momentum debat ketiga pilpres memiliki dampak yang tidak menguntungkan bagi stasiun TV lainnya.
"Kami tidak anti-MNC, kami nggak mengatakan MNC tidak netral, enggak, apalagi iNews bagus, semuanya bagus, ya kan. Namun karena ini dimiliki oleh satu grup, kami tidak bisa, menurut masalah persaingan usaha tidak bagus, kasian TV yang lain," jelasnya.
Baca Juga:Cara Pakai Fotober2.ai, Aplikasi Buat Gen Z Dukung Prabowo-Gibran: Banyak Pilihan Background