Sinyal Megawati dan Prabowo Bertemu Terbuka Lebar

Pertemuan Prabowo dengan Megawati sangat mudah dan cair.

Baehaqi Almutoif
Minggu, 31 Maret 2024 | 23:07 WIB
Sinyal Megawati dan Prabowo Bertemu Terbuka Lebar
Momen Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri dan Menhan Prabowo Subianto duduk bareng satu meja di acara Hari Nasional Arab Saudi ke-93 di Jakarta, Senin (25/9). (tangkapan layar/Instagram)

SuaraJatim.id - Megawati Soekarnoputri akan bertemu dengan Prabowo Subianto. Rencananya pertemuan itu dilakukan setelah gugatan sengketa Pilpres yang sedang bergulir di Mahkamah Konstitusi (MK) selesai.

"Kalau pertemuan Bapak Prabowo dengan Ibu Megawati kita bersabar. Karena kita menunggu proses MK seperti apa," kata Ketua DPP PDI Perjuangan Jawa Timur Said Abdullah usai buka bersama di Kantor PDIP Jatim, Minggu (31/3/2024) malam.

Bahkan dirinya menegaskan jika PDIP tidak memiliki jarak sedikitpun dengan Gerindra. Sebab ia berpandangan, kedua partai ini memiliki ideologis yang sama. Termasuk gerak politik yang sama sekali tidak ada persoalan.

“Sehingga sangat mudah dan sangat cair pertemuan nanti antara Ibu Megawati dan Pak Prabowo. Ibu Megawati sebagai pemenang pileg, Bapak Prabowo Subianto sebagai pemenang pilpres,” ucapnya.

Baca Juga:Pengacara Kampung Mendesak MKMK Larang Hakim MK Guntur Hamzah Ikut Sidangkan Sengketa Pilpres

Karena itu, ia meminta agar tetap bersabar. Pertemuan kedua tokoh tadi akan tetap terealisasi.

"Jangan buru-buru. Tidak ada sebenarnya. Kalau PDIP dengan Gerindra dari sisi ideologis kami tidak ada persoalan. Segi politik sama sekali tidak ada persoalan," ucapnya.

Hanya saja sebelum pertemuan keduanya nanti, Said mengungkapkan, akan didahului oleh Puan Maharani. Putri Megawati ini yang terlebih dahulu bertemu dengan Prabowo.

“InsyaAllah jauh sebelum pertemuan itu. Namun setelah keputusan MK,” bebernya.

Kontributor : Yuliharto Simon Christian Yeremia

Baca Juga:Suleman Tanjung Sentil PKB: Ayolah Jangan Malu-malu Kembali ke NU

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini